Info Rencana

Seperti Apa Tuhan itu? Rencana Bacaan 21 HariSampel

What Is God Like? A 21-Day Reading Plan

HARI KE 3 DARI 21

Tuhan itu Damai



Dalam Hakim-hakim 6:11-24, Gideon bersembunyi, menunduk, dan bekerja keras. Banyak dari kita dapat mengatakan hal yang sama mengenai kehidupan kita sehari-hari. Seberapa sering kita bekerja keras dan jarang mengalihkan pandangan kita dari pekerjaan kita untuk berjumpa dengan Tuhan?



Tuhan memanggil Gideon untuk mengalihkan pandangannya dari tugas-tugasnya dan melihat kepada-Nya. Ketika Tuhan memberikan Gideon detail dari rencana-Nya, sangat jelas bahwa Gideon menilai dirinya sendiri jauh lebih kecil dibandingan pandangan Allah terhadap dirinya. Gideon begitu bingung sehingga ia mempertanyakan Tuhan (Hakim-hakim 6:15). Dalam sebuah permohonan sederhana dimulai dengan "Maafkan aku, Tuhanku," Gideon pada dasarnya berkata kepada Tuhan, "Engkau pasti salah! Bukan saya! Saya lemah, tidak diperlengkapi, tidak mampu! Bukan saya yang Engkau maksudkan, Tuhan!" Gideon gemetar ketakutan akan hal yang tidak diketahuinya, kecemasannya menjadi jelas dalam ucapannya.



Ketika kita ragu dan menghadapi rasa takut, ketahuilah bahwa kita bisa memiliki kedamaian.



Ceritanya tidak berakhir di sini. Bahkan ketika kita mengalami keraguan dan ketakutan, kita tahu bahwa kita bisa memiliki kedamaian. Dalam kebaikan Tuhan yang tidak terbatas, Dia memenuhi Gideon dengan kedamaian-Nya. Dia juga akan melakukan hal yang sama pada kita. Gideon sangat kewalahan setelah berjumpa dengan Tuhan sehingga ia berhenti dan menyembah tepat di mana ia berdiri, membangun sebuah mezbah bagi Tuhan. Dia menamai mezbah itu Jehovah-Shalom atau "Tuhan itu Kedamaian" (Hakim-hakim 6:24). Dia diubahkan pada saat itu dari penuh keraguan menjadi penuh kedamaian.



Menghabiskan waktu dengan Tuhan dalam doa, penyembahan, dan membaca firman-Nya membuat kita dapat mengalami kedamaian yang hanya datang dari Pencipta kita. Dia tahu apa yang kita hadapi dan yang kita takuti, dan Dia setia untuk memperlengkapi kita untuk bergerak maju dalam keyakinan. Dalam kedamaian.



Refleksi:




  • Adakah satu cara agar Anda dapat menyediakan
    waktu yang teratur bersama Tuhan sebagai prioritas dalam rutinitas sehari-hari Anda?

  • Kapan Anda pernah mengalami kedamaian Tuhan dalam hidup Anda?  

  • Dalam area apa Anda perlu meminta kedamaian kepada Tuhan?

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

What Is God Like? A 21-Day Reading Plan

Seperti apakah Tuhan itu? Ini adalah pertanyaan besar dan penting. Apa yang kita pahami mengenai Tuhan akan menentukan bagaimana kita berhubungan dengan-Nya. Semakin kita mengenal Tuhan, semakin baik hubungan kita. Tuhan...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada NewSpring Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://newspring.cc

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami