Perjalanan Harian Kita: Sebuah Perjalanan 30 Hari Bersama YesusSampel

Our Daily Journey: A 30-Day Walk With Jesus

HARI KE 19 DARI 30

Instrumen yang Terpilih

Putri saya baru berusia 5 tahun, tapi dia adalah seorang “seniman” menurut dirinya sendiri. Suatu hari kami berbicara mengenai kuas. Saya memilih dua buah lalu memberikan kepadanya. Kuas yang pertama ramping, dengan buluh yang berujung tipis. Kuas lainnya lebih besar dan lebih tebal. Saya menjelaskan bahwa seniman biasanya menggunakan kuas yang lebih besar untuk mewarnai area yang luas, sementara kuas yang kecil berguna untuk area kecil dan untuk membuat detail. Melukis melibatkan pemilihan peralatan yang tepat pada waktu yang tepat di dalam proses seni.

Tidak lama setelah kematian dan kebangkitan Yesus, Dia mengumumkan, “sebab orang ini [Paulus] adalah alat pilihan bagi-Ku untuk memberitakan nama-Ku kepada bangsa-bangsa lain serta raja-raja dan orang-orang Israel.” (Kisah Para Rasul 9:15).

Paulus adalah orang yang tepat untuk pekerjaan itu, sebagian karena ia telah mendapatkan pelatihan Yahudi yang menyeluruh semenjak masa kanak-kanak” (Kisah Para Rasul 26: 4). Sebagai orang Yahudi yang berbicara bahasa Ibrani, Paulus menjangkau orang-orang Israel kebanyakan juga pejabat pemerintah terkemuka. Dia bahkan memiliki suara untuk para pemimpin agama karena dia adalah seorang anggota praktisi Farisi sebelum pertobatannya! (Kisah Para Rasul 26: 5).

Sebagai seorang pria Yahudi dan seorang warga negara Romawi sejak lahir, Paulus fasih berbahasa Ibrani dan bahasa Yunani (Kisah Para Rasul 21:37). Bahasa tambahan ini memungkinkan dia untuk berbicara dengan hampir siapa saja yang dia temui dalam perjalanan misinya. Kefasihan berbahasa Yunani memungkinkannya untuk memulai gereja dan bahkan berdebat dengan ahli pikir dari Epikorus dan Stoa (Kisah Para Rasul 17:18).

Allah secara unik menciptakan Paulus untuk menjadi penginjil yang efektif (Galatia 1: 15-16). Demikian juga, Tuhan telah membentuk semua kehidupan kita dengan cara yang unik—kita berbicara dalam bahasa yang berbeda-beda, hidup di tempat yang berbeda, dan memiliki kemampuan yang beragam. Kita adalah instrumen yang terpilih dan dibuat-Nya untuk hari ini (Efesus 2:10). —Jennifer Benson Schuldt

LEBIH LANJUT: Bacalah Filipi 3: 5-7 dan lihat lebih banyak tentang kualifikasi Paulus bersamaan dengan di mana dia menemukan jati dirinya.

BERIKUTNYA: Bagaimana anda melihat keterbatasan dalam hidup anda dalam hubungannya dengan kemampuan anda untuk melayani Allah? Bagaimana Dia secara unik memanggil dan melengkapi anda untuk pelayanan-Nya?

Hari 18Hari 20

Tentang Rencana ini

Our Daily Journey: A 30-Day Walk With Jesus

Setiap perjalanan membutuhkan logistik. Di dalam perjalanan hidup, beberapa logistik yang terbaik adalah Firman Tuhan dan sedikit dorongan dari teman-teman. Rencana bacaan Perjalanan Harian Kita ini menampilkan 30 hari tulisan dari penulis-penulis yang terpercaya dimana wawasan mereka akan berbicara ke dalam hidup anda. Setiap renungan singkat berisi sebuah cerita yang didukung oleh beberapa referensi Kitab Suci serta bagian "Berikutnya" untuk membantu anda berpikir lebih dalam lagi. Manfaatkan waktu renungan anda dengan kebenaran dan dorongan dari Perjalanan Harian Kita.

More

Kami ingin berterima kasih kepada Our Daily Bread Ministries yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://ourdailyjourney.org