Kuk Tidak Seimbang dalam Pernikahan: Tantangan dan PeluangSampel

Unequally Yoked In Marriage: Challenges And Opportunities

HARI KE 6 DARI 6

MENDUKUNG ANAK DEWASA ANDA DALAM RELASI BEDA AGAMA

Bagaimana seharusnya Anda merespons jika Anda adalah orang tua dari seorang anak dewasa - seorang anak yang Anda sudah lama besarkan dengan susah payah dalam asuhan dan nasihat Tuhan - yang berencana untuk menikahi seorang non-Kristen? Haruskah Anda bicara dan menyuarakan keberatan Anda? Harusnya Anda menunjukkan potensi bahaya dari perjodohan itu? Haruskah Anda bertindak sejauh agar penolakan Anda diketahui dengan menolak untuk menghadiri resepsi pernikahan?

Tidak ada dari pertanyaan-pertanyaan ini yang memiliki satu jawaban "benar." Pada akhirnya, ini semua adalah masalah hati nurani pribadi. Hati nurani adalah sesuatu yang dianggap serius oleh penulis Alkitab. Mereka menyediakan ruang untuk keleluasaan dan ruang lingkup dalam area ini (lihat, contohnya, Kisah Para Rasul 23:1; Roma 2:15, 9:1, 14:5; 1 Korintus 8:1-13; 2 Korintus 1: 12; 1 Timotius 1:5, 19; Ibrani 9:14; 1 Petrus 3:16, 21). Dalam analisa terakhir, hanya Anda dan pasangan Anda yang dapat memutuskan cara untuk mengatasi situasi sensitif ini.

Sementara itu, ada beberapa hal yang mungkin perlu Anda pertimbangkan saat Anda bergerak maju. Pertama, ingatlah, sebagai anak yang sudah dewasa penuh, anak Anda adalah rekan setara. Ini berarti bahwa tugas "membesarkan"nya kini sudah selesai. Peran dasar Anda telah berubah dari membimbing dan mengarahkan menjadi penasihat atau pendamping. Anda akan selalu menjadi ibu dan ayah, tentu saja. Sangat bisa dipahami bahwa Anda menginginkan anak Anda untuk menghormati iman yang di dalamnya Anda telah membesarkan mereka. Meski begitu, Anda tidak lagi ada dalam posisi untuk menyuruh anak Anda apa yang harus dilakukan.

Anda dapat menunjukkan kekhawatiran terhadap pilihan pasangannya. Anda dapat membicarakan prinsip-prinsip pernikahan menurut Alkitab yang relevan. Anda dapat menunjukkan potensi bertambahnya konflik di dalam pernikahan mana pun ketika pasangan tidak dapat sepakat terhadap keyakinan rohani mereka yang terdalam. Anda dapat mendesak pasangan muda ini untuk menghadapi potensi masalah ini dengan bantuan dari penasihat pra-nikah. Anda dapat membahas semua masalah ini secara terbuka dan secara intelek, sama seperti Anda membahas mereka dengan teman Kristen dewasa manapun. Namun pada akhirnya Anda harus memperlakukan anak Anda yang dewasa secara setara dan menghormati keputusan mereka.

Kedua, ingat bahwa di sini, sama seperti dalam setiap area relasi Anda dengan anak dewasa, penting untuk menjaga batasan-batasan yang sehat. Ini berarti mengenali mana batasan milik Anda dan yang mana yang bukan. Ini adalah perkara untuk belajar mengetahui perbedaan di antara sesuatu yang Anda dapat dan tidak dapat kendalikan. Seperti kita pernah katakan, Anda tidak dapat mendikte tingkah laku dari orang dewasa lainnya. Namun, Anda bisa bertekad untuk tetap setia terhadap nilai-nilai dan keyakinan Anda sendiri. Anda juga dapat meminta orang dewasa lain untuk menghormati keyakinan Anda. Apakah Anda begitu yakin bahwa mendukung pernikahan ini dengan menghadirinya bisa saja salah? Apakah Anda yakin Anda akan merasakan dan merespons dengan cara yang sama jika salah satu individu yang terlibat bukanlah anak Anda sendiri? Jika iya, maka dengan segala cara tetap pada pendirian Anda. Jangan menyerah kepada tekanan. Jangan mengubah keyakinan Anda hanya untuk menyenangkan anak Anda. Tapi pastikan Anda menjelaskan tindakan dan pilihan Anda dengan kasih, lembut, dan sangat hati-hati.

Terakhir, luangkan waktu untuk merenungkan semua pilihan Anda. Jangan tergesa-gesa melakukan apapun yang dasarnya adalah reaksi emosional. Jika Anda sungguh merenungkannya, Anda mungkin menyimpulkan bahwa masalah ini bukanlah seperti hitam-putih/ya atau tidak seperti yang terlihat. Memberi “stempel persetujuan” Anda pada sebuah pernikahan adalah satu hal dengan berpartisipasi secara aktif dalam pernikahan tersebut. Hal lainnya cukup dengan menghadiri dan duduk dalam kumpulan orang sebagai ekspresi dari kasih dan hormat. Mungkin layak ditanyakan pada diri Anda apakah ada cara lain untuk mengucapkan keberatan Anda terhadap penyatuan ini. Anda perlu menimbang-nimbang segala pemikiran sebelum mengambil salah satu keputusan di satu sisi.

Untuk mendapat lebih banyak bantuan, kunjungi situs web Focus on Family, atau hubungi pelayanan Bagian Konseling untuk konsultasi gratis di 855-771-HELP (4357).

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 5

Tentang Rencana ini

Unequally Yoked In Marriage: Challenges And Opportunities

Menikahi seseorang yang tidak berbagi iman kepada Yesus Kristus bukanlah hal yang biasa saja. Perselisihan di antara coklat dan vanila adalah sebuah guncangan dalam relasi. Perselisihan terhadap cara pandang dunia bisa menjadi sebuah gunung. Apakah Anda menjadi seorang Kristen sebelum atau sesudah menikah, atau Anda melajang dan berkencan atau sedang membangun sebuah hubungan romantis, mari kita bahas mengenai tantangan-tantangan dan peluang-peluang yang muncul dalam suatu perbedaan rohani.

More

Kami ingin mengucapkan terima kasih pada Focus on the Family yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi: http://family.custhelp.com/app/home