FCA: Hati Seorang PelatihSampel
MENJADI PENURUT ALLAH
Sue Kelly
“Sebab itu jadilah penurut-penurut Allah.” - Efesus 5:1a
Saya diberkati untuk memainkan satu musim bersama pahlawan saya, yang dua kali menjadi Kapten Olimpiade, Pemenang Naismith Award, Globetrotter wanita pertama … Lynette Woodard. Hari pertama saya berlatih bersamanya, saya mencoba melakukan segala sesuatu seperti yang ia lakukan. Saya tetap tinggal setelah berlatih dengan dia, dan ketika ia menyentuh rim sepuluh kali dan membuat sepuluh lemparan bebas berturut-turut, saya menyentuh backboard sepuluh kali dan membuat lima lemparan bebas berturut-turut (awal yang baik!). Saya bahkan sampai
mengeriting rambut saya menjadi seperti rambut afro gadis kulit putih …segalanya menjadi seperti Lynette.
Saya seorang percaya yang masih belia di kampus saat itu, dan sementara belajar lebih dan lebih lagi tentang Firman Tuhan di pertemuan kelompok FCA saya; suatu hari kami membahas Efesus 5:1-2. Bagaimana saya dapat menjadi penurut Allah? Pemimpin kelompok saya berkata bahwa, Alkitab tidak pernah memberikan perintah (misalnya, “Turutilah Tuhan”) tanpa memberikan cara praktis bagaimana melakukannya. Kita dapat menemukan pedoman untuk menurut Allah dalam Efesus 4. Pertama dan terutama, mulailah dengan mengundang Kristus ke dalam hati Anda dan izinkan Roh Kudus mentransformasi Anda menjadi ciptaan yang telah Ia rancangkan bagi Anda. Banyak kali kita berbohong untuk membuat diri kita terllihat lebih baik atau untuk mendapatkan apa yang kita inginkan, ketika kebenaran akan membebaskan kita. Jangan mengucapkan kata-kata yang menyakitkan, tetapi kata-kata yang membangun saja. Instruksi ini mencakup kata-kata buruk seperti kata-kata kutuk, juga gosip dan kata-kata cemooh. Kata-kata yang baik dapat mengerjakan jauh lebih banyak dari pada kata-kata yang dimaksudkan untuk menyakiti. Akhirnya, bersikaplah baik dan berbelas kasih, karena Allah telah mengampuni Anda. Ini adalah perintah terakhir dan yang teramat penting.
1. Sudahkah saya menyerahkan hidup saya kepada Kristus hari ini?
2. Sudahkah saya mengucapkan kebenaran dan kebenaran satu-satunya hari ini?
3. Siapakah yang perlu mendengarkan kata-kata baik dari saya hari ini?
4. Kepada siapa saya dapat bersikap baik sebagai apresiasi saya atas kebaikan yang telah Allah tunjukkan kepada saya ketika Ia mengutus AnakNya yang tunggal untuk saya di atas kayu salib?
5. Bacaan tambahan: Efesus 4:22-32
Tuhan, tolong saya untuk merepresentasi Engkau di tempat latihan dan di lapangan pertandingan. Jadikan saya peniru Engkau hari ini. Amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Selain dari Alkitab, apa yang bisa menjadi alat yang lebih baik untuk pelatih yang ingin menjadi pengikut Kristus daripada cetak biru, cerita dan pengalaman sesama pelatih dari seluruh dunia yang berusaha mengikuti kehendak-Nya? Hati Seorang Pelatih adalah alat yang akan membantu kita hidup di arena olahraga dengan cara yang Tuhan perintahkan untuk hidup di kerajaan-Nya.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada FCA yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://fca.org