Aliran Air yang menyegarkan jiwa wanitaSampel

Aliran Air yang menyegarkan jiwa wanita

HARI KE 4 DARI 7

Salam Saudari! Salam jumpa dengan saya Yenni Tafuli di edisi ke 4 renungan wanita hari ini. Bacaan kita hari ini adalah  Amsal 31:1-31, Kolose 3: 21-25.

Di edisi ketiga kemarin, Ibu Karolina mengantarkan kita untuk membaca keseluruhan pasal 2 dan 3 dari surat Rasul Paulus kepada jemaat di Kolose. Hari ini, mari saya ajak Anda kita membaca kembali di Pasal 3 : 22-25.

Judul renungan hari ini adalah:
Bekerja untuk Tuhan menjadi dasar yang benar yg menjadi kunci keberhasilan wanita melakukan perannya. 

Saudari, Rasul Paulus dalam pengajaran di pasal 3:21-25 yang berjudul, “Hidup baru antara tuan dan budak,” memberi pesan tersirat  bagi kita para wanita! Biarlah pesan ini menjadi materi perenungan kita bahwa  Tuhan kita tempatkan sebagai Tuan dan kita adalah budak atas apa pun yang kita kerjakan. Kebenaran ini selayaknya menjadi spirit yang menjadi motor penggerak bahwa apa pun yg dilakukan oleh tangan kaki kita, kiranya kita lakukan dengan sepenuh hati atau dengan totalitas karena kita sebenarnya sedang melayani Tuhan.

Saudari, mari secara mendalam merenungkan pesan ini. Supaya kita menemukan pemahaman bahwa segala sesuatu yg kita dilakukan baik aktifitas raga, jiwa, pikiran kita menjadi wadah untuk beribadah kepada Tuhan. Ibadah berarti kita sedang membangun sebuah perkara rohani— yaitu dengan Tuhan, suatu perkara yang tidak kelihatan namun harapan itu mendatangkan kepastian di kekekalan nanti.

Mari kita berdoa:
Kristus Yesus , Engkaulah yang menjadi pusat penyembahan dalam setiap kami— apa pun yang kami kerjakan. Mampukan kami untuk melakukan semua yang menjadi tugas dan tanggungjawab kami, dengan taat dan setia sebagai wujud rasa syukur merespon kebaikan hati-Mu kepada kami. Terima Kasih Tuhan! Amin.

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Aliran Air yang menyegarkan jiwa wanita

Renungan dan pembacaan untuk enam hari ini disajikan dari Sahabat Albata Bangka, yang membagi Firman TUHAN yang menguatkan dan menyegarkan jiwa wanita. Rencana baca ini disusun untuk menggunakan Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI). Setiap hari dimulai dengan renungan audio yang menolong lebih mendalami Firman TUHAN. Kalau memulai dengan mendengar renungan audio, maka Firman TUHAN juga akan dibacakan kepadamu.

More

Kami ingin berterima kasih kepada Pioneer Bible Translators untuk menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://albata.info