Santapan Harian Edisi 15-HariSampel
Hanya Untuk Pajangan
Semakin banyak buku antik berlapis kulit yang dibeli karena sampulnya dan bukan isinya. Para desainer interior membelinya dan menggunakannya untuk menciptakan suasana tempo dulu yang hangat di rumah para kliennya yang kaya-raya.
Yang terpenting adalah apakah penampilan barang-barang itu sesuai dengan dekorasi rumah. Seorang pengusaha kaya membeli 13.000 buku antik yang tidak akan pernah dia baca hanya untuk membuat tampilan perpustakaan di rumahnya yang telah direnovasi. Buku-buku itu hanya untuk pajangan.
Berfokus pada penampilan luar menjadi cara yang disukai saat mendekorasi rumah, tetapi itu adalah cara yang berbahaya untuk hidup. Yesus menegur banyak pemimpin agama pada jaman-Nya karena mereka tidak melakukan apa yang mereka khotbahkan. Mereka kecanduan pujian dan merasa diri mereka penting. Alih-alih membuka kerajaan surga bagi orang-orang, mereka menutup pintunya di depan wajah mereka. Yesus berkata tentang mereka, “Semua pekerjaan yang mereka lakukan hanya dimaksud supaya dilihat orang” (Mat. 23: 5).
Tuhan memanggil kita untuk menjadi orang yang memiliki kekayaan rohani, bukan hanya penampilan luar. Kita harus menunjukkan realitas kehadiran-Nya di dalam kita lewat sikap rendah hati. "Barangsiapa terbesar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu" (ay.11).
Dalam hidup untuk Yesus, isi kita jauh lebih penting daripada sampul kita. Kita ada di sini untuk lebih dari sekadar pajangan. —David McCasland
Biarlah kehendak saya hilang dalam kehendak Tuhan,
Tidak bertanya; tidak mencari tempat;
Mengerjakan tugas-tugas sederhana dengan senang hati,
Menampilkan kebenaran dan rahmat-Nya. —Anon.
Jika Tuhan mengendalikan bagian dalam Anda, Anda akan tampil murni di bagian luar.
Semakin banyak buku antik berlapis kulit yang dibeli karena sampulnya dan bukan isinya. Para desainer interior membelinya dan menggunakannya untuk menciptakan suasana tempo dulu yang hangat di rumah para kliennya yang kaya-raya.
Yang terpenting adalah apakah penampilan barang-barang itu sesuai dengan dekorasi rumah. Seorang pengusaha kaya membeli 13.000 buku antik yang tidak akan pernah dia baca hanya untuk membuat tampilan perpustakaan di rumahnya yang telah direnovasi. Buku-buku itu hanya untuk pajangan.
Berfokus pada penampilan luar menjadi cara yang disukai saat mendekorasi rumah, tetapi itu adalah cara yang berbahaya untuk hidup. Yesus menegur banyak pemimpin agama pada jaman-Nya karena mereka tidak melakukan apa yang mereka khotbahkan. Mereka kecanduan pujian dan merasa diri mereka penting. Alih-alih membuka kerajaan surga bagi orang-orang, mereka menutup pintunya di depan wajah mereka. Yesus berkata tentang mereka, “Semua pekerjaan yang mereka lakukan hanya dimaksud supaya dilihat orang” (Mat. 23: 5).
Tuhan memanggil kita untuk menjadi orang yang memiliki kekayaan rohani, bukan hanya penampilan luar. Kita harus menunjukkan realitas kehadiran-Nya di dalam kita lewat sikap rendah hati. "Barangsiapa terbesar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu" (ay.11).
Dalam hidup untuk Yesus, isi kita jauh lebih penting daripada sampul kita. Kita ada di sini untuk lebih dari sekadar pajangan. —David McCasland
Biarlah kehendak saya hilang dalam kehendak Tuhan,
Tidak bertanya; tidak mencari tempat;
Mengerjakan tugas-tugas sederhana dengan senang hati,
Menampilkan kebenaran dan rahmat-Nya. —Anon.
Jika Tuhan mengendalikan bagian dalam Anda, Anda akan tampil murni di bagian luar.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Kami ingin membawa Anda ke dalam hubungan yang penuh perhatian, setiap hari, dari hati ke hati dengan Tuhan. Jutaan pembaca di seluruh dunia telah beralih ke renungan Santapan Harian Kami untuk saat-saat renungan yang tenang. Hanya beberapa menit setiap hari, kisah-kisah yang mengilhami dan mengubah hidup akan mengarahkan Anda kepada Bapa surgawi Anda dan hikmat serta janji-janji dari Firman-Nya yang tidak pernah berubah.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Our Daily Bread yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: www.odb.org/app