Rasa CukupSampel

Rasa Cukup

HARI KE 2 DARI 4

Mengucap syukur untuk apa yang kita dapat dari Tuhan dan tidak fokus kepada apa yang belum kita miliki.

Rasa “tidak cukup” adalah selalu merasa kurang. Rasa cukup bukan berarti bahwa kita jadi rileks dan malas. Firman Tuhan menentang hal itu. Rasa cukup ini bisa terjadi jika kita banyak mengucap syukur, sekalipun itu tidak sempurna dan sesuai dengan keinginan kita. Pada dasarnya manusia tidak pernah merasa cukup, tetapi perlu belajar mengucap syukur untuk apa yang Tuhan berikan dan tidak fokus kepada apa yang belum kita terima. Tidak mengeluh dan membanding-bandingkan dengan orang lain. Mengucap syukur akan membuka berkat Tuhan dan mempercepat doa kita.

Kehidupan rohani kita jika disertai dengan rasa cukup dan bisa mengucap syukur, maka Paulus katakan Filipi 4:4 –bersukacitalah senantiasa, sekali lagi kukatakan bersukacitalah. Sukacita berselaras dengan rasa cukup. Ada orang yang tidak dapat bersukacita, sehingga kelihatan miskin terus, walaupun kaya. Dan ada orang-orang yang sederhana tetapi penuh sukacita, dia kaya walaupun dia miskin. Kita harus belajar dalam hidup ini untuk menikmati apa yang Tuhan berikan. Dan jika ibadah ini disertai dengan ucapan syukur dan rasa cukup, maka Tuhan akan memberikan pertolongan. Lagu-lagu pujian dan penyembahan itu membawa kita ke takhta Allah. Waktu kita penuh persoalan dan mulai menyanyikan nyanyian syukur dan saudara merasa terangkat, itulah hadirat Tuhan, karena Tuhan hadir dalam pujian kita. Puji-pujian dan ucapan syukur membawa mukjizat, contohnya adalah Paulus dan Silas di penjara, mereka memuji-muji Tuhan dan mukjizat terjadi, bahkan bisa membawa jiwa.

Jika kita tidak bisa mengucap syukur, maka kita akan bosan dengan keadaan (pernikahan, pekerjaan, dan lainnya) dan kita akan dikuasai oleh keadaan.Ada kuasa dalam pengucapan syukur.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Rasa Cukup

Ibadah akan menjadi lengkap ketika Tuhan menjadi yang terutama, dan menjadi pusat hidup dan tujuan hidup kita. Ibadah yang lengkap adalah mengasihi dan melayani Tuhan dan sesama seperti untuk diri sendiri.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: bcs.org.sg