Info Rencana

Integritas Dalam PekerjaanSampel

Integritas Dalam Pekerjaan

HARI KE 3 DARI 4

Melayani dengan setia (1 Samuel 24:5-8)

Daud dikejar oleh Raja Saul yang telah diurapi Tuhan untuk menjadi pemimpin Israel. Dia dibenci oleh Saul. Suatu saat, Saul berada di sebuah gua dan Daud menyelinap masuk dan memotong ujung jubahnya. Dengan segera Daud merasa menyesal atas apa yang telah dilakukannya. Dia menyadari bahwa dia telah tidak menghormati pemimpin yang diurapi Tuhan dan hal tersebut adalah tindakan yang salah. (1 Samuel 24:5-8).

Ketika kita menjadi bagian dari organisasi sebagai karyawan, Alkitab menjelaskan bahwa tugas yang berhubungan dengan pekerjaan pada kenyataannya adalah tugas yang diberikan oleh Tuhan.

Paulus berkata di Efesus 6:5-8, “Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia dengan takut dan gentar, dan dengan tulus hati, sama seperti kamu taat kepada Kristus, jangan hanya di hadapan mereka saja untuk menyenangkan hati orang, tetapi sebagai hamba-hamba Kristus yang dengan segenap hati melakukan kehendak Allah, dan yang dengan rela menjalankan pelayanannya seperti orang-orang yang melayani Tuhan dan bukan manusia. Kamu tahu, bahwa setiap orang, baik hamba, maupun orang merdeka, kalau ia telah berbuat sesuatu yang baik, ia akan menerima balasannya dari Tuhan.” Ketika kita melayani di bawah otoritas, kita diberitahu untuk tidak hanya melihat tugas kita sebagai pekerjaan kasar atau duniawi yang harus dilakukan, tetapi lebih sebagai tindakan pelayanan kepada Tuhan.

Roma mengajarkan bahwa tidak ada otoritas yang akan bertahan kecuali otoritas yang diberikan oleh Tuhan. Roma 13:1 mengatakan, “Tiap-tiap orang harus takluk kepada pemerintah yang di atasnya, sebab tidak ada pemerintah, yang tidak berasal dari Allah; dan pemerintah-pemerintah yang ada, ditetapkan oleh Allah.” Karena itu, ketika kita tidak menaati atau tidak menghormati atasan kita, kita sebenarnya sedang memberontak terhadap Tuhan. (Roma 13:2).

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Integritas Dalam Pekerjaan

Renungan ini menggambarkan pentingnya integritas dalam kehidupan pekerjaan kita. Kita percaya dengan ketulusan dan melakukan yang terbaik di tempat kerja akan membuat kehidupan kita berkenan kepada Tuhan

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami