Doa & Puasa 21 Hari “Alive in Character”Sampel
SERIBU EMPAT RATUS EMPAT PULUH
Melayani Tuhan Yesus dapat kita lakukan dalam segala aspek kehidupan kita, salah satunya adalah dengan menggunakan waktu yang kita miliki dengan baik dan bijaksana. Setiap manusia memiliki waktu yang sama, yaitu 24 jam/1.440 menit dalam sehari, perbedaannya adalah bagaimana kita menggunakan waktu itu setiap detiknya.Dalam sehari berapa banyak waktu yang kita berikan untuk berkomunikasi dengan Tuhan? Apakah hanya 10% dalam 1.440 menit? Atau mungkin dibawah 1%?
Melakukan pengaturan waktu dengan bijaksana akan menentukan keberhasilan hidup kita di sepanjang tahun 2023, mintalah hikmat Allah agar kita dimampukan untuk melakukan manajemen waktu pribadi, sehingga tidak ada satu pun bagian dari hidup kita yang terabaikan, baik itu dalam kehidupan pribadi, keluarga, pekerjaan, pendidikan ataupun waktu untuk melayani Tuhan secara pribadi dan bagi umat-Nya.
Kehidupan orang yang melibatkan Tuhan di dalam pengaturan waktunya akan membuat sebuah perbedaan yang sangat besar. Hidup akan menjadi lebih optimis, mampu menentukan prioritas, ada keseimbangan dan tentunya memiliki pengharapan akan pencapaian yang lebih baik.
Mari buat komitmen yang baru, agar menit dari 1.440 menit yang kita miliki setiap hari dapat dipergunakan dengan bijaksana bagi Yesus.
DOA
Tuhan, ajarku menghitung hari-hari yang ada, bantu aku untuk dapat mempergunakan waktu secara bijaksana, sehingga hidupku berkenan di hadapan-Mu. Aku mau Engkau yang memegang kendali dalam seluruh kehidupanku, sehingga aku bisa menjadi terang di dalam dunia ini. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
1. Untuk memperoleh pengetahuan, pengertian, dan hikmat dari Tuhan untuk kehidupan tahun mendatang (Daniel 1:17); 2. Untuk mendedikasikan segala sesuatu yang kita lakukan di tahun mendatang kepada Tuhan; 3. Untuk mendisiplinkan kedagingan dan menguatkan kehidupan rohani kita.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada IFGF yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://ifgf.global/