Injil MarkusSampel

Injil Markus

HARI KE 26 DARI 42

Renungan

Pohon ara itu mati dalam waktu semalam setelah Yesus mengutuknya. Ketika Petrus menyebutkannya, Yesus berkata, “Memiliki iman kepada Tuhan,” respon yang tampaknya tidak pada tempatnya untuk situasi tersebut. Namun, tanggapan Yesus tepat. Dia berjalan bersama para murid-Nya selama bertahun-tahun, menunjukkan kepada mereka kuasa dan otoritas-Nya, siapa Dia dan apa yang dapat Dia lakukan. Dia menunjukkan kepada mereka bahwa jika mereka memiliki keyakinan, mereka juga dapat melakukan hal-hal ajaib melalui doa.

"Memiliki iman kepada Tuhan" adalah perintah yang penting untuk semua orang Kristen. Saat kita berdoa, Tuhan menjawab sesuai dengan ukuran iman kita. Ketika kita percaya Dia akan menjawab kita. Dia tidak selalu memberikan kita apa yang kita minta ketika kita memintanya, tetapi Dia akan selalu menjawab.

Doa sangat berkuasa. Iman kita juga berkuasa. Tuhan bekerja dengan luar biasa melalui kita saat kita berdoa. Kita bisa percaya bahwa ada kuasa di dalam doa kita di setiap saat kita meminta sesuatu dengan iman. Kita bisa mengharapkan Tuhan untuk bertindak. Meskipun kehendak-Nya bukan kehendak kita dan waktu-Nya bukan waktu kita, Dia akan selalu menjawab.

Doa 

Tuhan, aku berterima kasih kepada-Mu karena Engkau selalu mengizinkan aku untuk mendekati-Mu melalui doa. Bantulah aku menjadi teguh dan berdoa dengan iman yang besar. Aku percaya Engkau pasti akan menjawab. Aku berharap Engkau bertindak dengan cara yang luar biasa demi kebaikanku dan untuk kemuliaan-Mu. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 25Hari 27

Tentang Rencana ini

Injil Markus

Selama enam minggu kita akan menelusuri kisah kehidupan Yesus dalam Injil Markus. Ini menampilkan karakter Yesus di setiap halaman, mulai dari kesediaan-Nya untuk menderita dan melayani hingga pada kekuasaan dan keilahian-Nya ditampilkan secara ajaib. Di setiap bagian cerita, penulis bertanya, "Di manakah imanmu?" Saat kita membaca dan mempelajari Injil Markus, kita harus bertanya pada diri kita sendiri apakah iman kita ada di dalam Yesus atau di dalam diri kita sendiri.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Love God Greatly yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi:  http://lovegodgreatly.com/indonesian