R U OK? | Renungan RemajaSampel

R U OK? | Renungan Remaja

HARI KE 2 DARI 7

 Keterbukaan terhadap Bapa di sorga adalah gaya hidup yang selalu Tuhan Yesus terapkan dalam kehidupan pribadi maupun pelayanan-Nya di dunia. Ia mengerti benar bahwa telinga Bapa ngga kurang panjang untuk mendengar setiap seru dan doa-Nya. Ia juga tahu bahwa tangan Bapa ngga kurang panjang untuk menyelamatkan Dia. Oleh sebab itulah Tuhan Yesus berseru kepada Bapa. Dan benar saja, saat Tuhan Yesus mengalami ketakutan yang begitu luar biasa dan berseru kepada Bapa-Nya, Bapa langsung mengutus seorang malaikat untuk memberi-Nya kekuatan.

Seberapa banyak dari kita yang sering meratapi nasib kita saat kita putus asa? Seberapa banyak dari kita yang menangisi keadaan kita saat kita sulit? Mungkin saat ini kita sedang putus asa. Bahkan mungkin saat ini kita sedang menangis di sela-sela iringan lagu galau yang kita putar lewat handphone kita. Apakah itu terasa percuma? Mungkin kita jawab, “Ngga sepenuhnya percuma juga sih”. Mungkin kita merasa sedikit lega setelah menangis dan mengeluarkan air mata kita. Memang benar, air mata kita diciptakan untuk menolong kita agar beban hidup kita terasa lebih ringan. Tetapi, tentunya kelegaan itu hanya untuk sementara. Kelegaan yang sesungguhnya hanya kita dapatkan kalau kita datang dan meminta pertolongan Tuhan.

Daripada menghabiskan waktu untuk meratapi nasib, yuk kita ikuti teladan Tuhan Yesus. Datanglah kepada Tuhan lewat doa. Tersungkurlah di hadapan-Nya sambil berseru memohon kekuatan-Nya. Yakinlah bahwa Bapa sudah siap mengirimkan malaikat-Nya untuk memberikan kita kekuatan begitu kita meminta. Dengan begitu, kita diberi-Nya kelegaan yang sempurna. 

Perenungan – Apakah arti doa itu bagi kita? Pernahkah kita bersungguh-sungguh meminta kekuatan dari Dia lewat doa? Ataukah kita selama ini hanya berdoa untuk meminta berkat secara materi saja?

Penerapan – Maukah kita datang kepada Tuhan lewat doa dan belajar terbuka kepada Dia tentang keadaan kita saat ini?

Doa: Bapa, terima kasih atas pertolongan-Mu yang selalu tersedia bagi kami. Ajarkan kami untuk menaruh Engkau sebagai jalan keluar pertama bagi setiap masalah kami dan bukannya jalan terakhir. Dengarlah seruan doa kami dan ulurkanlah tangan-Mu untuk menolong kami. Kami tahu bahwa pertolongan-Mu sanggup menguatkan kami. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

R U OK? | Renungan Remaja

Tuntutan dunia membuat kita kelelahan untuk terus berpura-pura. Mungkin, di balik perkataan, “I am Okay”, kondisi diri kita sudah jauh dari baik. Renungan tujuh hari “Are You OK?” membantu kita belajar jujur terhadap diri sendiri, Tuhan dan sesama agar kita dapat menemukan ketenangan yang Tuhan rancangkan.Renungan ini dilengkapi dengan metode 2P yaitu Perenungan dan Penerapan agar firman Tuhan hari itu dapat lebih dimengerti dan hidup di diri kita.

More

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Jessica Elizabeth Abraham dalam hubungannya dengan GBI Bethel untuk menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.gbi-bethel.org/