Pengharapan AdalahSampel
Pengharapan Adalah Keyakinan Bahwa Segala Sesuatu Mungkin Terjadi
Posisikan diri Anda sebagai Maria untuk sesaat. Anda sedang berada dalam kamar Anda larut malam ketika malaikat muncul entah dari mana dan memberitahu bahwa Anda akan hamil (tanpa berhubungan seks) dan anak Anda akan memerintah seperti raja.
Mengatakan bahwa hal ini sulit dipercaya adalah pernyataan yang meremehkan. Tetapi setelah menerima kabar mengejutkan ini, Maria tidak mempertanyakan Tuhan tentang penggenapan janji-janji-Nya. Satu-satunya pertanyaannya adalah pertanyaan praktis: "Bagaimana hal itu mungkin terjadi...karena aku belum bersuami?" (Lukas 1:34). Bukannya terjebak dalam pertanyaan seperti "Mengapa saya?" atau "Apakah kamu yakin?", respon Maria adalah, "OK. Bagaimana ini akan terjadi?"
Pada saat ini, Maria menujukkan pada kita apa artinya hidup dalam pengharapan. Hidup dalam pengharapan adalah menyadari bahwa tidak ada yang tidak mungkin bagi Tuhan. Tuhan yang sama yang membuat jalan bagi seorang perawan untuk melahirkan ingin melakukan hal yang tidak mungkin dalam kehidupan kita hari ini. Seorang anak yang rewel yang membuat Anda kurang tidur malam demi malam berada dalam jangkauan Tuhan. Kanker yang mengancam kehidupan seseorang yang dikasihi itu tidak melebihi kemampuan Tuhan untuk menyembuhkannya.
Hidup dalam pengharapan, Maria mempercayai Tuhan dan mengejar tanda yang Tuhan berikan padanya. Bagi kita, hidup dalam pengharapan terlihat sama persis—percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin bagi Tuhan dan melakukan apa yang Tuhan taruh dalam hati kita. Kita mungkin tidak tahu bagaimana seluruh detailnya akan berlangsung, tetapi Tuhan selalu melakukan apa yang Dia katakan.
Doa:
Yesus, berikan saya keyakinan untuk percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin dan keberanian untuk menghadapai apa yang ada di depan saya hari ini. Walaupun mungkin saya tidak mengerti bagaimana semua ini akan terjadi, saya menaruh pengharapan saya di dalam Engkau.
Refleksi:
Apakah ada kerinduan yang Tuhan taruh dalam hati Anda yang nampaknya mustahil untuk dipenuhi? Bagaimana Anda bisa mengambil sebuah langkah hari ini untuk bertindak sesuai iman Anda?
Posisikan diri Anda sebagai Maria untuk sesaat. Anda sedang berada dalam kamar Anda larut malam ketika malaikat muncul entah dari mana dan memberitahu bahwa Anda akan hamil (tanpa berhubungan seks) dan anak Anda akan memerintah seperti raja.
Mengatakan bahwa hal ini sulit dipercaya adalah pernyataan yang meremehkan. Tetapi setelah menerima kabar mengejutkan ini, Maria tidak mempertanyakan Tuhan tentang penggenapan janji-janji-Nya. Satu-satunya pertanyaannya adalah pertanyaan praktis: "Bagaimana hal itu mungkin terjadi...karena aku belum bersuami?" (Lukas 1:34). Bukannya terjebak dalam pertanyaan seperti "Mengapa saya?" atau "Apakah kamu yakin?", respon Maria adalah, "OK. Bagaimana ini akan terjadi?"
Pada saat ini, Maria menujukkan pada kita apa artinya hidup dalam pengharapan. Hidup dalam pengharapan adalah menyadari bahwa tidak ada yang tidak mungkin bagi Tuhan. Tuhan yang sama yang membuat jalan bagi seorang perawan untuk melahirkan ingin melakukan hal yang tidak mungkin dalam kehidupan kita hari ini. Seorang anak yang rewel yang membuat Anda kurang tidur malam demi malam berada dalam jangkauan Tuhan. Kanker yang mengancam kehidupan seseorang yang dikasihi itu tidak melebihi kemampuan Tuhan untuk menyembuhkannya.
Hidup dalam pengharapan, Maria mempercayai Tuhan dan mengejar tanda yang Tuhan berikan padanya. Bagi kita, hidup dalam pengharapan terlihat sama persis—percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin bagi Tuhan dan melakukan apa yang Tuhan taruh dalam hati kita. Kita mungkin tidak tahu bagaimana seluruh detailnya akan berlangsung, tetapi Tuhan selalu melakukan apa yang Dia katakan.
Doa:
Yesus, berikan saya keyakinan untuk percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin dan keberanian untuk menghadapai apa yang ada di depan saya hari ini. Walaupun mungkin saya tidak mengerti bagaimana semua ini akan terjadi, saya menaruh pengharapan saya di dalam Engkau.
Refleksi:
Apakah ada kerinduan yang Tuhan taruh dalam hati Anda yang nampaknya mustahil untuk dipenuhi? Bagaimana Anda bisa mengambil sebuah langkah hari ini untuk bertindak sesuai iman Anda?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Kita semua ingin percaya sesuatu yang lebih baik sedang disiapkan. Dan Tuhan tahu kita membutuhkan lebih dari sekedar hadiah di bawah pohon natal untuk merasakan sukacita. Yang kita butuhkan adalah pengharapan. Ditulis oleh NewSpring Church, rencana bacaan ini akan membantu kita menemukan kuasa pengharapan dan bagaimana hal itu mengubah cara pandang kita terhadap segala sesuatu dalam hidup kita.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada NewSpring Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: www.newspring.cc