Menyembah TuhanSampel
Doa yang Penuh Roh
Pendeta terkenal, Arthur Blessitt, memberitahu jemaat yang sudah sepakat untuk bertemu pada Sabtu sore agar berdoa untuk kebangunan rohani. Sekitar empat puluh orang hadir, duduk dalam sebuah lingkaran besar, dan mulai berdoa.
Tetapi dia tidak merasakan adanya hadirat Allah.
Pada saat itu Arthur kebetulan menoleh keluar jendela, dan memperhatikan sebuah restoran di seberang jalan. Dia merasakan dorongan untuk bangkit dan pergi ke sana, jadi dia pun melakukannya.
Dia masuk dan berdiri di dekat pintu sambil berkata, "Adakah yang mau terima keselamatan di sini?"
Seorang pramusaji berkata, "Saya mau."
Lalu ia menjelaskan tentang injil kepadanya, dan memimpinnya kepada Tuhan.
Selanjutnya ia bertanya apakah ada jemaat dari gereja di seberang jalan yang pernah bicara kepadanya tentang Yesus Kristus atau mengundangnya untuk datang ke gereja.
Dia berkat, "Tidak, tak seorang pun."
Sekalipun demikian, orang-orang yang sama itu sedang berdoa untuk sebuah kebangunan rohani.
Jangan membatasi Roh dengan menganggap bahwa pola ibadah yang dengannya Anda sudah terbiasa dan nyaman merupakan pola yang Dia kehendaki. Keempat puluh orang itu harus dicabut dari kematian mereka. Menyembah dan berdoa di bawah dorongan Roh berarti mengikuti Roh.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Setiap bacaan harian memberikan pemahaman tentang bagaimana menyembah Allah dalam setiap aspek kehidupan dan akan menginspirasi pembaca untuk memusatkan hati mereka sepenuhnya pada hubungan mereka dengan Kristus. Renungan ini didasarkan pada buku R. T. Kendall Worshipping God. (R. T. Kendall adalah pendeta Westminster Chapel di London, Inggris, selama dua puluh lima tahun.)
More