Menjadi Saksi KristusSampel
APA ARTI MISI DARI KERAJAAN ALLAH ?
PENDAHULUAN
Apa yang ada dalam pikiran kita jika berbicara mengenai Kerajaan Allah? Kerajaan Allah tidaklah sama dengan kerajaan dunia. Satu saat kerajaan dunia akan berakhir dan hanya Kerajaan Allah yang akan tinggal tetap dan tidak tergoncangkan.
Jadi apa Kerajaan Allah itu ?
Yang pertama kita harus mengerti kata “Kerajaan” atau “Kingdom” yang berarti ada yang memerintah dan ada wilayah pemerintahan. Dalam Perjanjian Lama, bahasa Ibrani kata “kerajaan” adalah “Mamlakah” yang artinya “pemerintahan”. Dan dalam Perjanjian Baru, bahasa Yunani kata “kerajaan” adalah “Basilea” yang artinya “ kedaulatan dan kekuasaan yang dimiliki seorang raja”. Jadi dapat diartikan “kerajaan” adalah pemerintahan, kekuasaan dan kedaulatan yang dimiliki oleh seorang raja.
Alkitab menuliskan bahwa pelayanan Tuhan Yesus dimulai dengan memberitakan tentang “Kerajaan Allah”. PelayananNya dimulai dengan menyatakan perlunya pertobatan, supaya dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah. Dan Yohanes Pembaptis juga berkata “bertobatlah sebab Kerajaan Allah sudah datang”, artinya Kerajaan Allah itu sudah dekat.
Kesimpulan dari Alkitab mengenai Kerajaan Allah adalah Tuhan Allah memerintah sebagai Raja yang berdaulat atas segala sesuatu. Allah menciptakan bumi/dunia sebagai tempat dimana Kerajaan-Nya dialami oleh manusia.
PEMBAHASAN
Ada tiga hal mengenai Kerajaan Allah.
1.Tempat kekal yang tersedia bagi umatNya – Surga. Surga adalah tempat yang indah, dimana tidak ada dosa, penderitaan, kesusahan, airmata, sakit penyakit dan Sang Raja Damai ada di sana. Surga adalah tempat impian bagi semua orang percaya. Apa gunanya jika kita menjadi orang Kristen tetapi tidak dapat masuk ke Surga. Mat. 19:23-24 berbicara mengenai orang kaya yang sulit masuk ke dalam Kerajaan Allah dan lebih mudah seekor unta masuk lubang jarum daripada orang kaya masuk Kerajaan Allah. Para murid bertanya kepada Tuhan Yesus jika demikian siapa yang dapat diselamatkan? Tuhan Yesus menjawab bagi Allah tidak ada yang tidak mungkin. Artinya jika orang kaya itu mengasihi dan mengerti kehendak Allah, dia dapat masuk ke dalam Kerajaan Surga.
Matius 7:21 Tuhan Yesus berbicara mengenai ” bukan setiap orang yang berseru Tuhan, Tuhan akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak BapaKu yang di Surga”. Hari-hari ini banyak orang Kristen yang mengambil keputusan untuk bunuh diri bahkan hamba-hamba Tuhan, karena “mental illness” atau tekanan hidup yang berat. Kita tahu bahwa tubuh kita ini adalah bait Allah yang harus dijaga. Bunuh diri itu bertentangan dengan kehendak Tuhan dan seorang pembunuh tidak mendapat tempat dalam Kerajaan Surga. Biarlah kita semua rindu untuk masuk ke dalam Kerajaan Surga dengan setia melakukan kehendak Tuhan dalam hidup kita.
2.Kehadiran Pribadi Tuhan Yesus dengan otoritas dan kuasa atas dosa, maut dan neraka. Tuhan Yesus adalah satu-satunya Pribadi yang mati dan bangkit oleh karena kuasa Allah. Matius 3 : 2 –Yohanes berkata “bertobatlah sebab Kerajaan Surga sudah dekat”, yang dimaksud Yohanes adalah Kerajaan Surga tidak jauh karena Tuhan Yesus ada diantara mereka, dimana orang-orang dapat datang kepadaNya dan diselamatkan.
Markus 10:15 –“Sesungguhnya barangsiapa tidak menyambut Kerajaan Allah seperti seorang anak kecil, ia tidak akan masuk ke dalamnya”. Untuk masuk Kerajaan Allah harus memiliki karakter seperti anak kecil. Seorang anak kecil jika dia tidak kenal dengan seseorang, dia tidak dapat dekat dengan orang itu, ini berbicara soal keintiman. Kita juga perlu untuk memiliki keintiman dengan Tuhan Yesus melalui doa dan pembacaan firman Tuhan. Jika kita dekat dengan Tuhan, dimanapun kita berada kita tahu bahwa Tuhan ada bersama dengan kita dan kita menghargai kehadiranNya.
3.Kehadiran kondisi surga ke bumi, sifat, kuasa surgawi dan kebenaranNya. Tuhan Yesus berkata di Matius 12 : 28 –“Tetapi jika Aku mengusir setan dengan kuasa Roh Allah, maka sesungguhnya Kerajaan Allah sudah datang kepadamu”. Kita perlu membawa suasana Surga kemanapun kita pergi (kasih, kedamaian, sukacita).
Lukas 17:20-21 –“…….Kerajaan Allah ada diantara kamu”. Ketika kita berkumpul dan berbicara mengenai hal yang mulia, baik, manis, kebajikan dan patut dipuji, itu berarti kita menghadirkan Kerajaan Allah di tengah-tengah kita.
Myles Munroe berkata bahwa ‘Bumi ini adalah kolonisasi dari Kerajaan Allah”. Koloni adalah perpanjangan tangan dari suatu kerajaan. Contoh koloni Inggris adalah Australia, koloni Belanda adalah Indonesia. Apa yang ada di Inggris dan Belanda (aturan, hukum, budaya, dsbnya) diikuti oleh negara-negara koloni. Di Australia sampai sekarang mata uangnya ada gambar ratu Inggris dan di Indonesia juga dipengaruhi negara Belanda melalui bahasa, makanan, dsbnya. Ketika Tuhan Yesus datang dan berdoa “KerajaanMu datanglah, kehendakMu jadilah”, artinya bumi telah menjadi koloni Kerajaan Allah. Segala yang baik dan yang benar, yang ada di Surga turun ke bumi.
Jika Kerajaan Allah ada pada kita, apa yang akan terjadi?
Maz 24 –Kedatangan Raja Kemuliaan dalam Bait Allah. Jika kita adalah bait Allah, maka Yesus Sang Raja itu akan datang dan bertahta dalam hidup kita. Ijinkan Dia datang bukan saja sebagai Juru Selamat, penebus dosa kita, penyembuh, pemulih, kekasih dan pemberi berkat, tetapi sebagai Raja dalam hidup kita. Kerajaan berbicara mengenai Raja yang memerintah dan bagaimana supaya Raja Kemuliaan itu masuk dan memerintah dalam hidup kita?
Angkatlah kepalamu (ayat 7) ini berbicara mengenai di kepala kita merupakan pusat panca indera kita ; mata, telinga, penciuman, rasa (lidah dan kulit). Dan panca indera dapat membawa kita melakukan hal-hal yang dosa. Di Kepala juga ada otak kita yang menyimpan segala memori dan pikiran-pikiran yang macam-macam. Angkatlah kepalamu ini berbicara segala hal (negatif, duniawi) yang sudah lama (berabad-abad) tersimpan dalam pikiran kita, itu diangkat. Supaya Raja Kemuliaan itu masuk ke dalam hidup kita, maka segala hal yang berbau dosa haruslah ditanggalkan dari kehidupan kita. Mari kita sambut Raja Kemuliaan itu.
DISKUSI
1.Mengapa Kerajaan Allah itu penting bagi kehidupan kita sebagai orang Kristen?dan apa artinya Kerajaan Allah memerintah dalam kehidupan kita?.
2.Bagaimana kita dapat membawa Kerajaan Allah ini kemanapun kita pergi dan menjadi dampak bagi Kerajaan Allah?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Renungan ini akan mengingatkan kita akan adanya panggilan dari Tuhan untuk menjadi saksi Kristus. Bagian kita adalah untuk menjadi saksi Kristus dan menjadi berkat bagi banyak orang. Marilah kita menjadi duta Kristus dalam setiap hidup kita di mana pun Tuhan menempatkan hidup kita.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg/