Kitab YehezkielSampel
HATI-HATI DENGAN TINGGI HATI
Kalau Aku berfirman kepada orang benar: Engkau pasti hidup!—tetapi ia mengandalkan kebenarannya dan ia berbuat curang, segala perbuatan-perbuatan kebenarannya tidak akan diperhitungkan, dan ia harus mati dalam kecurangan yang diperbuatnya (Yehezkiel 33:13)
Sebagian besar kita sudah tahu apa maksudnya dengan tinggi hati ini. Dan semua kita setuju bahwa kesombongan adalah hal yang tidak disukai oleh Tuhan. Kitab Amsal menuliskan bahwa tinggi hati adalah awal dari sebuah kehancuran. Kita dapat meraih kesuksesan dan ketenaran, tetapi semuanya itu akan hancur dalam sekejap oleh kesombongan kita.
Firaun dengan segala kemegahannya, raja-raja di bumi ini dengan segala kehebatan, kejayaannya akan lenyap oleh karena kesombongan mereka. Bahkan para penguasa yang lain merasa bahwa dirinya adalah tuhan dan semua orang harus tunduk menyembahnya. Ini pun pernah terjadi di dunia ini.
Orang modern zaman sekarang ini, mempunyai pengetahuan yang luas dan hebat, mereka berhasil menemukan dan menciptakan alat-alat teknologi yang super canggih untuk kemajuan zaman. Tidak ada yang salah dengan kehebatan manusia modern, hanya saja kesombongan manusia modern telah membuat mereka melupakan Tuhan Pencipta segalanya.
Didalam kehidupan kita sebagai orang percaya, kita harus menjaga hati ini supaya tidak menjadi sombong secara rohani. Jangan kita menganggap paling benar sehingga tidak mau menerima nasehat orang lain atau merendahkan orang lain. Tidak ada manusia yang sempurna, yang ada hanya menuju kepada kesempurnaan. Mengapa malaikat Lucifer dibuang dari surga? Oleh karena ia sombong.
Orang yang rendah hati akan mendapatkan kasih Bapa dan menerima pembelaan dari bapa di Surga.
Didalam kehidupan kita sebagai orang percaya, kita harus menjaga hati ini supaya tidak menjadi sombong secara rohani
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Renungan ini akan menolong Anda untuk diperlengkapi dengan kebenaran Firman Tuhan dari kitab Yehezkiel dan mengajarkan Anda untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, supaya Anda terus berjalan dengan iman dalam Kristus.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg