PenyembahanSampel
Pengorbanan dan Ketaatan
Lalu ia berkata kepada kedua hambanya itu, "Tinggallah kamu di sini dengan keledai ini. Saya dan anak saya akan pergi ke sana untuk menyembah TUHAN, nanti kami kembali kepadamu," (Kejadian 22:5).
Kata penyembahan (worship) yang tertulis di Alkitab pada kisah Abraham yang hendak mempersembahkan Ishak sangatlah bermakna, karena Ishak adalah anak tunggal dan pewaris satu-satunya dari janji yang Allah berikan pada Abraham. Artinya, waktu Tuhan meminta Abraham mempersembahkan Ishak, Tuhan sedang meminta Abraham untuk mempersembahkan segala yang dia miliki sebab Ishak adalah hadiah paling berharga yang dia terima dari Tuhan.
Mungkin Abraham tidak mengerti sepenuhnya alasan Tuhan meminta Ishak, tapi Abraham percaya bahwa Tuhan adalah Tuhan yang baik, penuh dengan kasih setia, berkuasa, dan kalau bukan karena Tuhan, mungkin dia tidak pernah memiliki Ishak. Kepercayaan Abraham kepada Tuhan terlihat dari jawabannya kepada Ishak, bahwa Allah yang akan menyediakan anak domba untuk korban bakaran, sewaktu Ishak bertanya di manakah anak domba untuk korban bakaran selagi mereka menuju ke atas gunung. Dan Tuhan pun benar-benar menyediakan domba untuk korban bakaran menggantikan Ishak.
Iman kita menentukan ketaatan kita kepada Tuhan dan seberapa jauh kita rela berkorban. Sama halnya saat Abraham rela untuk mengorbankan Ishak, anaknya yang begitu dinantikan dan dikasihinya. Ketaatan adalah salah satu bentuk dari penyembahan kita kepada Tuhan.
Abraham dekat dengan Tuhan, sampai disebut sebagai Sahabat Allah di Alkitab. Dia berkata-kata sebelum melihat realitas karena imannya didasari oleh pengenalannya akan Tuhan yang dia sembah. Apakah kita sanggup mempersembahkan segalanya yang kita miliki kepada Tuhan? Marilah menyembah Tuhan, dimulai dari hati kita dan diwujudkan dengan pengorbanan dan ketaatan kita.
Renungkan
Apa yang bisa Anda lakukan untuk menumbuhkan iman kepada Tuhan lebih lagi?
Doa
Bapaku yang di surga, aku mengucap syukur karena Engkau adalah Bapa yang baik. Bukan cuma mengenali berkat-Mu, aku mau mengenal pribadi-Mu lebih lagi. Biarlah penyembahan mengalir dalam hidupku; mampukan aku taat tanpa ragu, mempersembahkan yang terbaik tanpa takut kekurangan maupun kehilangan, karena aku tahu Engkaulah sumber dari segalanya. Dalam nama Tuhan Yesus, amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Apakah penyembahan hanya terbatas pada beberapa menit yang kita punya sewaktu mengikuti kebaktian di gereja? Melalui renungan ini, selama empat hari Anda akan belajar tentang arti penyembahan yang sesungguhnya, dan bagaimana Anda bisa menyembah dalam roh dan kebenaran melalui kehidupan, pengorbanan, ketaatan, serta kasih Anda kepada sesama.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Jakarta Praise Community Church yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://jpcc.org