Love God Greatly: Takut & KhawatirSampel

Love God Greatly: Fear & Anxiety

HARI KE 32 DARI 40

Jika kita jujur, mungkin kita akan mengakui bahwa ada beberapa waktu di dalam hidup kita di mana kita tidak ingin atau tidak bisa berdoa. Kesedihan, emosi, kekhawatiran atau ketakutan yang membebani kita membuat kita tidak mempunyai kekuatan atau kata-kata untuk diucapkan kepada Tuhan dalam doa.

Di saat seperti ini, Tuhan membantu kita. Ia memberikan Roh Kudus untuk berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan (Roma 8:26). Tuhan ingin mendengar pujian dan keluhan kita (Mzm 55:16-17). Kerinduan-Nya adalah mengenal hati kita. Hasil dari berdoa kepada Tuhan adalah hadirat-Nya dan damai sejahtera-Nya. Kita seharusnya tidak merasa takut bahwa kita tidak siap untuk menghadap Tuhan. Dia selalu siap menerima kita.

Apa yang menghalangi Anda untuk menghampiri Tuhan bersama segala masalah Anda? Bapa Surgawi Anda ingin agar Anda datang kepada-Nya dengan segalanya. Dia rindu mendengar hati Anda. Apa yang perlu Anda bawa ke kaki salib hari ini?

Allah Bapa, terima kasih karena Engkau memberi saya akses kepada-Mu melalui Putera-Mu, Yesus. Terima kasih karena saya bisa datang kepada-Mu dalam keadaan lelah dan hancur. Bantu saya mencurahkan isi hati saya kepada-Mu hari ini, Tuhan. Jika saya tidak memiliki kata-kata, beri saya Roh-Mu untuk menemukan suara saya. Terima kasih karena mengasihi saya. Dalam nama Yesus, Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 31Hari 33

Tentang Rencana ini

Love God Greatly: Fear & Anxiety

Apakah Anda mencari kelegaan dari rasa takut dan khawatir? Dalam pelajaran 6 minggu ini, kita akan mengetahui apa yang Tuhan katakan tentang ketakutan dan kekhawatiran. Kita akan belajar bagaimana kita bisa melawannya melalui kuasa Firman-Nya. Kita akan memperoleh kebebasan yang sangat dirindukan hati kita dan damai sejahtera yang dibutuhkan pikiran kita. Bersama Tuhan di sisi kita dan Firman-Nya dalam hati dan pikiran kita, kita akan mengalahkan ketakutan kita!

More

Kami berterima kasih kepada Love God Greatly yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://lovegodgreatly.com/lgg/bible-studies/