Kitab Hakim-hakimSampel
TANGGUNG JAWAB KITA DI HADAPAN TUHAN
Alkitab menuliskan bahwa kelak masing-masing kita akan menghadap Tuhan dan memberikan pertanggungjawaban perbuatan kita di hadapan Tuhan. Kita mengucap syukur karena Tuhan memberikan pengampunan kepada kita apabila kita minta ampun, mengakui dosa dan pelanggaran kita dan darah Yesus menyucikan kita. Bahkan Tuhan pun tak tahan untuk mengasihi kita ketika kita hidup di dalam pertobatan, artinya menghasilkan buah pertobatan.
Meskipun demikian, ada juga hal-hal yang harus kita jalani akibat dari pelanggaran yang kita lakukan. Sebab apa yang kita tabur kita pun akan menuainya. Tuhan memang mengampuni jika kita bertobat, namun tanggung jawab akibat kesalahan itu harus kita terima resikonya.
Kesalahan yang diperbuat oleh kaum Israel dan kaum Benyamin telah menyebabkan pertumpahan darah di antara mereka. Apakah Tuhan dapat mencegah hal ini supaya tidak terjadi? Ingat, bahwa segala sesuatu peristiwa ada dalam pandangan Tuhan. Namun kekerasan hati mereka telah membuat Tuhan menyerahkan mereka kepada kenginan mereka. Ketika kita berkeras hendak melakukan keinginan daging kita maka Tuhan pun menyerahkan kita kepada keinginan itu dan mengakibatkan kita jatuh ke dalam kesalahan kita sendiri.
Dan selanjutnya kita harus menanggung segala akibat pelanggaran itu. Jadi marilah kita menjaga setiap langkah kita, supaya waktu yang diberikan Tuhan kita pergunakan bukan untuk memuaskan daging kita tetapi mencari perkara surgawi dan melakukan kehendak Bapa.
Bahkan Tuhan pun tak tahan untuk mengasihi kita ketika kita hidup di dalam pertobatan, artinya menghasilkan buah pertobatan.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Renungan ini akan menolong Anda untuk diperlengkapi dengan kebenaran Firman Tuhan dari kitab Hakim-hakim dan mengajarkan Anda untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, supaya Anda terus berjalan dengan iman dalam Kristus.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg