7 Hari Mencari KetenanganSampel
Ketenangan sejati adalah mengijinkan Allah melakukan “pekerjaan”…
Yesus berfirman, “”Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.”” (lihat Matius 11:28-29)
Allah kita adalah Alah yang sangat murah hati: Dia memberi dan mengampuni, dan Dia menyerahkan hidup-Nya bagi kita.
Di atas salib, Yesus menyatakan, ““Sudah genap!”” (lihat Yohanes 19:30)
Sungguh pernyataan yang dahsyat! Segala sesuatu yang Yesus perlu kerjakan di bumi, sudah diselesaikan-Nya...
- Dia memikul beban, sakit hati, dosa, penderitaan, dan penyakit Anda.
- Dia memulihkan hak istimewa Anda untuk berhubungan dengan-Nya dan Bapa-Nya.
- Dia membangkitkan kembali pengharapan Anda.
Seperti yang dinyatakan Raja Daud: “Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang.” (lihat Mazmur 23:2)
Tuan atas ketenangan kita adalah Allah. Dia tahu bagaimana membimbing kita ke tempat di mana jiwa dan tubuh kita bisa mendapat ketenangan.
Ya…ketenangan, kebahagiaan sejati kita adalah berada dekat dengan Yesus, Gembala yang baik. Ketenangan sejati adalah mengijinkan Allahmelakukan “pekerjaan.”
Jika mau, Anda bisa berdoa bersama saya sekarang untuk melepaskan semua beban Anda ke dalam tangan-Nya…“Tuhan Yesus, terima kasih karena Engkau selalu bersama saya dan menjaga saya. Terima kasih untuk hadirat-Mu yang indah setiap hari. Inilah keadaan yang sedang saya alami [sebutkan situasinya]. Saya lepaskan sepenuhnya kepada-Mu. Dengan kekuatan sendiri, saya tidak bisa berbuat apa-apa untuk memperbaikinya. Tuhan, saya bersandar kepada-Mu, melepaskan semuanya kepada-Mu dalam iman. Terima kasih atas pertolongan-Mu, dan semangat yang Engkau berikan untuk menjalani hidup saya hari ini. Dalam nama Yesus. Amin.”
Terima kasih untuk keberadaannya!
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Rencana bacaan mengenai 'menemukan kelegaan' ini berdasarkan pada perkataan Yesus dalam Matius 11:28-19. Yesus berjanji bahwa jika Anda datang padaNya, Anda akan menemukan kelegaan. Tujuan pesan ini untuk membantu Anda menemukan ketenteraman sejati, baik secara fisik, mental, maupun emosional. Marilah kita mulai rencana ini!
More