Semangat Kudus: Hidup yang Bekerja Keras dan Beristirahat CukupSampel

Holy Hustle: Embrace A Work-Hard, Rest-Well Life

HARI KE 2 DARI 10

Saya adalah salah satu dari deretan panjang wanita yang bekerja, dan dengan mengerjakan pekerjaan yang saya sukai, saya berdoa agar anak perempuan saya akan belajar untuk mengejar mimpinya, bekerja keras, dan taat kepada Allah, ke manapun Dia memanggilnya. Saya berdoa agar dia belajar dari saya bahwa semangat kudus berarti merangkul pekerjaan yang diberikan kepada kita, dan menemukan nilai kita di dalam Dia yang menciptakan kita untuk melakukannya. Pekerjaan kita mempunyai nilai dan apa yang kita kerjakan untuk melayani Allah, sesama dan keluarga kita itu penting – tetapi bukan itu yang mendefiniskan diri kita.

Ayat-ayat Alkitab juga bicara tentang nilai kerja:

Paulus mengingatkan jemaat di Efesus bahwa Allah telah mempersiapkan pekerjaan yang baik bagi anak-anak-Nya dan kita telah diciptakan untuk melakukannya (Efesus 2:10).

Dalam suratnya yang lain, Paulus menyemangati jemaat di Korintus agar berdiri teguh, bekerja dengan giat, sebab pekerjaan yang dilakukan bagi Tuhan tidak akan sia-sia (1 Korintus 15:58).

Amsal 31, wanita yang senang bekerja dengan tangannya, membeli dan menjual tanah dari hasil tangannya; menciptakan; menanam; mengatur (Amsal 31:10-31).

Deborah bekerja sebagai hakim dan juga seorang pemimpin militer (Hakim-hakim 4-5).

Pertimbangkan pemikiran Anda, baik dan buruk tentang pekerjaan Anda. Apa yang dikatakan hati nurani Anda tentang tugas-tugas yang Anda kerjakan setiap hari? Apakah Anda merasa pekerjaan Anda mempunyai nilai, atau Anda menganggapnya “bukan apa-apa” dibandingkan dengan pekerjaan, tanggung jawab, dan peranan orang lain? Apakah Anda merasa sedang membuang waktu memandangi komputer sementara keluarga Anda memerlukan Anda, atau Anda kuatir kehilangan waktu bersama keluarga? Apakah Anda, secara umum merasa baik, buruk, bersalah, atau tidak peduli tentang pekerjaan Anda?

Pekerjaan yang kita lakukan punya nilai jika kita melakukannya bagi kemuliaan Allah dan dengan hati yang penuh suka cita. Ketika Dia memanggil kita untuk bekerja, di manapun dan seperti apapun itu, semua adalah karena bagian dari rencana-Nya bagi kita, bagian dari bagaimana Dia menciptakan kita untuk melayani Dia dan mengasihi sesama.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

Holy Hustle: Embrace A Work-Hard, Rest-Well Life

Seimbang. Itulah yang kita rindukan dalam hidup kita saat kita mendengar teriakan "kerja lebih keras lagi!" di satu telinga, dan bisikan "beristirahatlah lebih banyak" di telinga satunya. Bagaimana jika rencana Allah bagi kita bukan hanya semata-mata salah satu dari keduanya? Masuklah dalam semangat kudus - sebuah gaya hidup bekerja keras dan istirahat cukup dengan cara-cara yang memuliakan Allah.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Crystal Stine dan Harvest House Publishers yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.harvesthousepublishers.com/books/holy-hustle-9780736972963