Yesaya 48:17-22

Yesaya 48:17-22 TSI

berasal dari Yang Mahakudus Allah Israel, Penebus kita: Akulah TUHAN, Allahmu, yang mengajarkan apa yang baik bagimu dan menuntunmu di jalan benar yang harus kamu tempuh. Kalau saja kalian mau taat pada perintah-Ku, hidupmu akan berlimpah dengan ketenangan seperti aliran sungai. Keadilan akan meluap di antara kalian seperti ombak lautan. Keturunanmu akan sebanyak butiran pasir. Anak-cucumu tidak akan pernah mengalami kehancuran ataupun terusir dari negeri-Ku. Tetapi kalian sudah ditawan di Babel. Meski begitu, sekarang Aku perintahkan kalian pergi dari situ. Aku memanggilmu keluar dari Babel, negeri orang Kasdim! Beritakanlah dengan sorak-sorai ke seluruh penjuru bumi, “TUHAN sudah menyelamatkan Israel, hamba-Nya! Dia membawa kami melalui padang gurun. Tetapi kami tidak kehausan karena Dia membelah batu dan mengeluarkan air dari situ!” Tetapi bagi orang jahat, tidak ada hidup tenang. Aku TUHAN menegaskannya.