YouVersion Logo
Search Icon

Renungan Harian Orangtua Dan Anak "Branching Out"Sample

Renungan Harian Orangtua Dan Anak "Branching Out"

DAY 27 OF 31

Untuk dapat bekerja sama dengan orang-orang yang ada di sekeliling kita, satu hal yang perlu kita lakukan adalah menganggap orang lain lebih penting daripada diri kita sendiri. Ketika kita dengan egois menganggap bahwa diri kita lah yang terpenting, maka akan sulit sekali bagi kita bekerja sama dengan orang lain, apalagi kalau menurut kita orang lain itu berada jauh di bawah kita.

Kita sudah membahas bahwa setiap orang pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, jadi sama seperti itu, kita pun pasti memiliki kekurangan yang perlu ditutupi dengan kelebihan dari orang lain. Tidak ada manusia yang sempurna, termasuk kita.

Hari ini mari kita mempraktikkan ayat yang kita baca, hendaklah dengan rendah hati kita menganggap orang lain di sekitar kita lebih penting dari diri kita sendiri dan mulailah bekerja sama dengan mereka untuk memuliakan Tuhan dan menyenangkan hati-Nya.

Renungan untuk Orangtua
Apakah Anda menganggap pasangan Anda dan juga anak-anak Anda lebih penting daripada diri Anda sendiri? Praktikkan firman Tuhan yang kita baca hari ini dimulai dari rumah kita sendiri. Pastikan Anda mendahulukan keluarga Anda dibanding diri Anda sendiri, dan percayalah ketika Anda sudah terbiasa melakukannya maka Anda juga akan lebih mudah menganggap orang lain lebih penting daripada Anda.

Renungan untuk Anak-anak
Siapakah menurutmu yang harus terlebih dahulu diutamakan? Dirimu sendiri atau anggota keluargamu yang lain? Bisakah dirimu mempraktikkannya?

Saat Teduh Keluarga
Diskusikan bagaimana setiap anggota keluarga dapat saling mendahulukan kepentingan yang lain di atas kepentingan diri sendiri, dan setelah itu mulailah untuk mempraktikkannya.

Day 26Day 28

About this Plan

Renungan Harian Orangtua Dan Anak "Branching Out"

Renungan ini akan mengajak orangtua dan anak-anak untuk belajar bertumbuh menjadi cabang-cabang kebenaran yang menghasilkan banyak buah dalam hidup mereka. Mereka akan melihat betapa dahsyatnya mereka diciptakan, penuh dengan keunikan dan talenta, tujuan khusus, dan kemampuan untuk bekerja sama satu sama lain. Sama seperti pohon yang kuat akan memiliki banyak cabang dan dari setiap cabang itu akan menghasilkan buah-buah yang manis untuk dinikmati oleh banyak orang yang ada di sekelilingnya.

More