YouVersion Logo
Search Icon

Bertumbuh Di Dalam KristusSample

Bertumbuh Di Dalam Kristus

DAY 3 OF 4

SIAPA PRIORITAS ANDA?

"Karena tak ada seorang pun padaku, yang sehati dan sepikir dengan dia yang begitu bersungguh-sungguh memperhatikan kepentinganmu; sebab semuanya mencari kepentingannya sendiri, bukan kepentingan Kristus Yesus". (Filipi 2:20-21)

Ukurannya memang relatif kecil tetapi lift selalu dipadati oleh banyak orang. Di dalam lift, orang-orang yang tidak saling kenal dan bahkan belum pernah bertemu sebelumnya, berusaha untuk tidak saling bersentuhan ataupun saling menyapa. Tidak ada seorangpun yang berbicara,  walaupun di dalam lift tidak pernah dicantumkan aturan untuk "Dilarang bicara". Tanpa disadari, keadaan di dalam lift itu menggambarkan keadaan atau situasi dunia dimana masing-masing orang hanya memikirkan dirinya sendiri. Dimana ada keterasingan, kesendirian dan jurang pemisah satu dengan yang lainnya.

Surat Rasul Paulus kepada jemaat di Filipi di atas menunjukkan bagaimana semua orang termasuk orang percaya sekalipun, semua mencari kepentingannya sendiri dan bukan kepentingan Kristus Yesus. Bukankah hal ini sudah terlalu sering kita temui saat ini, dimana doktrin individualisme semakin merajalela dan keegoisan menjadi masalah yang sering dihadapi oleh manusia pada umumnya. Orang yang mementingkan dirinya sendiri menganut konsep, "Apabila sesuatu hal tidak merugikan saya, mengapa saya harus mempedulikannya? Justru kalau saya terlalu mempedulikan orang lain, maka saya dan keluarga saya yang akan dirugikan". 

Namun lain halnya dengan konsep Firman Tuhan yang berlaku sebaliknya, "Kita harus mempedulikan orang lain sama seperti kita mempedulikan diri kita sendiri". Rasul Paulus bahkan menuliskan bahwa kasih yang sempurna adalah kasih yang tidak mementingkan diri sendiri (1 Korintus 13:4-5).

Refleksi:

Pernahkah Anda berpikir untuk bisa menjadi berkat bagi orang lain yang tidak Anda kenal? 

Praktek:

Mari, kita melihat kepada diri kita, apa yang menjadi prioritas utama dan fokus dalam hidup kita, Tuhan, sesama atau malah dirimu sendiri?



Day 2Day 4