YouVersion Logo
Search Icon

Kitab 2 TimotiusSample

Kitab 2 Timotius

DAY 1 OF 3

HATI YANG RELA

Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban (2 Timotius 1:7)

Belajar tentang kerelaan, Yesus Kristus adalah teladan yang sempurna bagi kita untuk belajar tentang kerelaan. Dia yang bertahta di Surga, di tempat yang maha tinggi, telah rela datang ke dunia yang hina ini dan rela menjadi sama seperti kita. Dia mengenakan tubuh yang sama seperti kita, dan bukan itu saja Dia bahkan rela dihina, direndahkan, dihukum, kemudian mati bagi semua dosa manusia. 

Kerelaan yang Tuhan telah berikan adalah sikap kerendahan hati yang mau melepaskan hak demi suatu keadilan dan kebenaran. Sebagai pengikut Kristus, kita pun harus mengikuti teladan Kristus. Terkadang kita diijinkan untuk melewati tahap ini, dimana kita harus merelakan segalanya. Rela untuk melepaskan hobby, kesukaan, dan lainnya demi untuk menyenangkan hati Tuhan. 

Paulus menuliskan kepada Timotius, bahwa orang percaya atau murid Kristus harus melewati tantangan atau sebuah proses, supaya menjadi orang Kristen yang mempunyai iman kuat. Iman kita akan bertumbuh ketika kita masuk ke dalam proses bahkan bisa berupa penganiayaan. Mungkin aniaya bukan secara fisik, tetapi secara emosi, atau pikiran kita. Apakah kita rela untuk tetap tenang dan percaya kepada keadilan Tuhan? 

Saat-saat aniaya itu datang kepada kita, jangan mundur, sebab dibalik proses yang kita hadapi ada berkat Tuhan yang tersembunyi untuk kita, dibalik segala tantangan ada tangan Tuhan, Gembala yang baik yang menuntun kita dan memberikan kemenangan. 

Iman kita akan bertumbuh ketika kita masuk ke dalam proses, dan tangan TUHAN akan menuntun dan memberikan kemenangan. 

Day 2