YouVersion Logo
Search Icon

Kitab 1 TawarikhSample

Kitab 1 Tawarikh

DAY 7 OF 8

KELUARGA YANG MELAYANI TUHAN

Semua orang pasti mendambakan keluarga yang berbahagia. Alkitab pun banyak menuliskan bagaimana kita menjadi orang berbahagia, seperti ada yang tertulis yang berbahagia adalah mereka yang mendengar dan melakukan Firman Tuhan. 

Bagi orang duniawi selalu beranggapan bahwa keluarga yang bahagia kalau keluarga itu kaya raya dengan harta melimpah. Sehingga ada yang berpikir, betapa nikmatnya hidup kalau dilahirkan dari keluarga kaya raya. Itulah anggapan orang-orang duniawi, sebab semua diukur dengan uang.

Keluarga yang bahagia itu bukan karena uang banyak, buktinya banyak orang kaya raya tapi keluarganya tidak bahagia. Keluarga yang bahagia adalah keluarga yang melayani Tuhan. Mengapa? Kebahagiaan itu bicara tentang kepuasan hati, dan yang dapat memuaskan hati itu hanya Tuhan. Jadi kalau kita melayani Tuhan maka kita dipuaskanNya dan kita pasti bahagia. 

Perhatikan para imam yang melayani di Pondok Daud, semua mereka melayani secara keluarga. Ini gambaran dari keluarga orang Kristen, keluarga yang imamat dan rajani yaitu keluarga imam yang melayani Tuhan. Biarlah para ayah atau ibu dapat menjadi imam di tengah keluarganya, dapat memimpin dan melatih anggota keluarga melakukan kehendakNya. 

Memang pada masa sekarang ini banyak orang tua sibuk dengan pekerjaannya, tetapi sesibuk-sibuknya kita, berikanlah waktu yang berkualitas untuk mengajak keluarga kita bersama-sama melayani Tuhan, sehingga sukacita, damai sejahtera akan nyata di tengah keluarga kita.

Kebahagiaan itu bicara tentang kepuasan hati, dan yang dapat memuaskan hati itu hanya Tuhan.

Day 6Day 8