Perjalanan ke PalunganSampel

Journey To The Manger

HARI KE 14 DARI 70

Berjumpa dengan Yesus

Bayangkanlah ketakjuban para gembala ketika seorang malaikat Tuhan berbicara kepada mereka, diikuti oleh berlaksa-laksa bala tentara surga yang memenuhi langit malam dengan cahaya dan musik dari dunia lain. Dan bayangkan pula kegembiraan mereka saat mereka meninggalkan padang dan domba-domba mereka dan menemukan semua yang telah dikatakan oleh malaikat itu.

Namun pengalaman yang paling mengubah hidup mereka pada malam itu adalah perjumpaan dengan Sang Mesias muka dengan muka. Hal itu menggerakkan hati mereka untuk menyembah. Para malaikat memberitahu para gembala yang sederhana siapa sesungguhnya bayi dalam kandang kotor ini, dan hati mereka yang penuh pengharapan memungkinkan mereka menerima Dia dan memberi Dia hormat dan penyembahan yang layak bagi-Nya sebagai Raja.

Demikian pula, ketika Anda berjumpa dengan Yesus dan melihat Dia sebagaimana Dia ada, menyadari kasih dan kemuliaan-Nya akan membuat hati Anda dipenuhi dengan ucapan syukur dan menyebakan Anda ingin mengenal Dia lebih baik.

Kegiatan: Buatlah sebuah daftar lagu Natal atau lagu pujian kesukaan Anda. Saat Anda mendengarkannya, renungkanlah kasih Allah yang begitu besar terhadap diri Anda.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 13Hari 15

Tentang Rencana ini

Journey To The Manger

Pada malam yang sunyi, 2000 tahun yang lalu, para malaikat membawa berita tentang kelahiran Sang Juru Selamat kepada sekumpulan gembala yang sedang menggembalakan ternak mereka. Dan setelah mendengar berita itu, para gembala meninggalkan segalanya untuk mencari seorang bayi dalam palungan di Betlehem. Bertahun-tahun kemudian, undangan ini tidaklah berubah. Bergabunglah dengan Dr. Charles Stanley yang akan mengajak anda lebih dekat kepada Sang Juru Selamat dan mendorong anda menyediakan waktu untuk beristirahat dalam kasih Bapa di musim ini.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Touch Ministries yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi selanjutnya, silakan mengunjungi: https://intouch.cc/yv18