Rencana Perang untuk Pertempuran RohaniSampel

Spiritual Warfare Battle Plan

HARI KE 4 DARI 5

HARI KE-4: Umpan Kepahitan

Saya menderita akibat perbuatan suami saya. Ia meninggalkan saya dengan anak berusia 2 tahun dan banyak sekali hutang sehingga dia dapat segera memulai hidup baru dengan seorang wanita yang berusia separuh darinya di luar negeri. Saya amat marah dan dendam. Saya mengalami kepahitan—lebih dari sekedar kepahitan—dan tidak perlu karunia membedakan roh untuk mengetahui hal itu. Saya membencinya, dan saya marah kepada Tuhan.

Kepahitan itu mematikan. Seiring berjalannya waktu, kepahitan akan menodai roh kita dan menumpulkan kemampuan kita untuk merasakan hadirat Tuhan atau mendengar suara-Nya. Jika Anda marah pada Tuhan, jujurlah kepada-Nya. Berikan amarah Anda kepada-Nya, dan Dia akan mengubahnya menjadi damai dan wahyu yang lebih besar tentang kedaulatan-Nya jika Anda mengijinkan-Nya.

Tuhan, saya memilih untuk mengampuni mereka yang menyakiti saya, menyerang saya, melecehkan saya, memperalat saya, dan melakukan kesalahan pada saya. Bantu saya, Tuhan, untuk mengenali strategi musuh yang menjebak saya dalam kebencian, kepahitan, dan tidak mau mengampuni. Bantu saya untuk tidak menyimpan dosa orang yang bersalah kepada saya. Ajar saya untuk tidak menanggapi dengan hati yang menghakimi ketika saya sedang terluka. Sembuhkan emosi saya dan perbarui dengan roh yang benar di dalam ku. Dalam nama Yesus, Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Spiritual Warfare Battle Plan

Melalui pengajaran yang penuh kuasa ini Anda akan menemukan pemahaman yang lebih dalam tentang bagaimana membuat strategi untuk mengakali dan mengalahkan musuh dan menggagalkan rencananya untuk menghancurkan hidup Anda

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Charisma House yang menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://bit.ly/spiritualwarfarebattleplan