Tak Terlukiskan: Sebuah Perjalanan 7 hari Tentang Tuhan dan Ilmu PengetahuanSampel

LEBIH CEPAT DARIPADA CAHAYA
Pernahkah anda memohon anda berada disana untuk melihat Tuhan menciptakan dunia? Saya maksud, betapa luar biasanya melihat bagaimana Dia melakukannya semua?
Ini akan mendebarkan dan luar biasa. Kenapa? Karena ketika Tuhan berkata, "Jadilah terang!" itu bukanlah seperti menyalakan saklar lampu alam semesta. Oh tidak! Ini lebih mirip seperti sebuah ledakan terang yang mungkin tidak dapat diterima oleh mata kita.
Alkitab berkata kepada kita di dalam Mazmur 33:6 bahwa langit dijadikan oleh firman Tuhan. Dia bernapas di alam semesta dan segala sesuatu di dalamnya. Jadi ketika Tuhan berkata Ia menginginkan terang—terang itu melesat dari mulut-Nya secepat 186.000 mil per detik! Itulah seberapa cepat cahaya melesat, sehingga kita menyebutnya "kecepatan cahaya". Cahaya Tuhan melintasi langit, mengejar kegelapan, dan menerangi seluruh alam semesta dengan suatu kilatan kemuliaan.
Hanya satu obyek yang dapat bergerak lebih cepat daripada kecepatan cahaya—dan itu adalah kecepatan Tuhan. Ketika anda memanggil Tuhan dalam doa, Ia seketika itu juga ada disana untuk mendengarkan—dan Ia mulai mengerjakan jawaban-Nya seketika. Masalahnya adalah, meskipun, Tuhan mungkin tidak memberi anda jawaban saat itu juga. Kadang-kadang Dia meminta anda untuk menunggu, dan kadang-kadang Dia mungkin tidak memberikan jawaban seperti yang anda mau. Tetapi anda dapat mempercayai bahwa Tuhan akan selalu memberikan anda jawaban yang tepat, benar—pada saat yang tepat dan dengan cara yang benar. Ia selalu bekerta lebih cepat daripada kecepatan cahaya!
Terkesimalah!
Alam Semesta Tuhan begitu besar sehingga tidak dapat diukur dalam ukuran kaki atau inci atau bahkan mil. Kita harus menggunakan penggaris yang lebih besar: tahun-cahaya. Satu tahun-cahaya—coba anda tebak—adalah seberapa jauh cahaya menempuh jarak dalam satu tahun, dimana itu adalah 5,88 triliun mil. Galaksi Bima Sakti kita adalah sebesar 100.000 tahun-cahaya. Dan itu hanyalah satu galaksi dari milyaran yang mungkin Tuhan perkasa kita ciptakan!
Doa
Tuhan, saya bahkan tidak dapat mulai membayangkan seberapa cepat cahaya itu sebenarnya. Dan mengetahui bahwa Engkau mendengarkan doa saya bahkan lebih cepat daripada itu luar biasa bagiku. Terima kasih, Tuhan, karena bergegas untuk mendengarkan aku!
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini

Diambil dari renungan untuk anak-anak oleh Louie Giglio, Tak Terlukiskan: 100 Renungan Tentang Tuhan & Ilmu Pengetahuan, rencana bacaan ini akan mengajak anak-anak untuk melihat karya penciptaan yang dahsyat dari Tuhan yang maha dahsyat, juga akan membantu anak-anak dan orang tua mengalami luar biasanya alam semesta bersama Sang Pencipta. Mustahil jika kita tidak terpikir tentang Tuhan. Dia mengatur waktu, menciptakan terang, dan membuat sesuatu jadi lewat ucapan-Nya, dari bintang-bintang terbesar di langit hingga bintang-bintang laut yang kecil. Tuhan adalah Sang Maha Pencipta yang penuh kuasa, berketetapan, berkepribadian, dan tak tertandingi. Mazmur 19:1 berkata, "Langit menceritakan kemuliaan Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya." Bahan ini dapat dipelajari anak-anak bersama orang tua dan Anda akan makin kagum akan kreativitas Tuhan
More