Hidup Yang DiubahkanSampel

Living Changed

HARI KE 1 DARI 7

Identitas

Kita semua diciptakan secara unik. Jadi mengapa kita membandingkan diri kita dengan orang lain? Kita tidak akan serupa dengan orang lain, dan kita tidak seharusnya begitu. Tuhan tahu dengan pasti apa yang Ia kerjakan ketika Ia menciptakan setiap daripada kita. Ia perlahan-lahan dengan susah payah mencipta setiap detail yang sempurna bagi tujuan yang tepat yang Ia rancang bagi kita. Kita terlihat seperti ini karena Tuhan ingin memakai keunikan kita untuk kemuliaan-Nya.

Di awal usia 20an, saya sedang membanding-bandingkan diri saya dengan sahabat-sahabat saya, wanita yang saya lewati di jalan, dan bahkan aktris Hollywood - berharap bahwa saya dibuat secara berbeda. Berharap saya memiliki ukuran pakaian, kemahiran, atau kepribadian yang berbeda. Namun Tuhan tidaklah membuat kesalahan. Hal-hal yang saya ingin ubah dari diri saya tersebut dipilih sendiri oleh tangan Sang Pencipta surga dan bumi.

Ketika anda melihat ciptaan Tuhan di alam bebas, anda tidak mengkritik bentuk dari lereng gunung atau mengeluhkan kehidupan tumbuh-tumbuhan dan binatang liar lokal. Anda menerima keindahannya, meskipun - dan bahkan karena ketidaksempurnaannya. Namun kita mengeluh tentang diri kita. Dan ketika kita melakukannya, kita melecehkan Sang Pencipta kita dan berkata kepadaNya, "Buah karya-Mu cacat."

Bisakah anda memikirkan sebuah proyek terakhir yang anda benar-benar kerjakan dengan keras untuk menyelesaikannya? Mungkin anda menghabiskan waktu berjam-jam memikirkan setiap detail kecil sampai benar-benar sempurna. Anda harus paham, itulah bagaimana Tuhan melihat setiap dari kita - sebagai suatu buah karya yang unit dan sempurna. Pikirkan mengenai detail rumit dari sidik jari anda. Setiap orang unik bahkan detail mikroskopik tidaklah sama dari satu orang dan orang lainnya. Setiap detail - bahkan rambut di kepala anda - dipikirkan dan dirancang dengan penuh perhatian.

Namun kita membandingkan diri kita dengan orang lain untuk lingkar pinggang yang lebih ramping atau anak-anak yang lebih penurut atau rumah yang lebih indah- atau apapun itu! Namun pahamilah, suatu buah karya tidak dapat ditiru atau digandakan. Ini hanyalah satu-satunya.

Kita harus berhenti membanding-bandingkan. Berhentilah mempertanyakan apa yang Tuhan katakan tentang diri kita. Berhentilah mempercayai kebohongan-kebohongan musuh. Berhentilah mempercayai apa yang dunia katakan, dan ingatlah apa yang benar. Ingatlah apa yang Tuhan katakan tentang diri kita di dalam firman-Nya. Itulah tempat dimana identitas anda muncul - ketahuilah bahwa anda milik-Nya dan Ia berkata bahwa anda cantik.

Hari 2

Tentang Rencana ini

Living Changed

Apakah anda sering membandingkan diri anda dengan orang lain atau dengan standar sosial dari apa artinya untuk menjadi seorang wanita? Bagaimana jika sebaliknya, anda mengartikan diri anda dengan apa yang Tuhan katakan tentang diri anda dan belajar untuk memerangi kebohongan-kebohongan yang datang dari musuh? Rencana bacaan ini akan membantu anda untuk menjalani hidup setiap hari dengan pengharapan dan keyakinan di dalam Kristus, mengenal bahwa identitas ada bersandar hanya pada-Nya saja.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Changed Women's Ministries yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut silakan menghubungi https://www.changedokc.com