Elisa: Kisah Iman yang "Konyol"Sampel

Elisha: A Tale Of Ridiculous Faith

HARI KE 9 DARI 13

Kehidupan Elisa tampaknya penuh dengan momen yang aneh dan konyol. Salah satu hal yang paling aneh tertulis dalam 2 Raja-raja 6:1-7. Dalam bagian ini kita menemukan sekelompok nabi menebang pohon dengan kapak dan hasilnya akan digunakan untuk membangun rumah-rumah baru. Salah satu nabi kehilangan mata kapaknya yang jatuh ke dalam air dan dia menjadi kesal karena itu adalah barang pinjaman. Elisa menanggapi dengan mengambil sepotong kayu dan melemparkannya ke dalam air di mana mata kapak itu jatuh. Mata kapak tersebut segera timbul kembali ke permukaan air. Ketika pertama kali Anda membaca cerita ini, mungkin terasa seperti tidak ada gunanya, tetapi ada banyak yang bisa kita pelajari dari kisah ini. Tuhan peduli akan kehilangan Anda. Tidak ada kekhawatiran yang terlalu kecil bagi Allah, termasuk kehilangan mata kapak.

Apa kehilangan Anda? Apakah Anda kehilangan berkat, hubungan, kedamaian, kekuatan finansial, reputasi Anda, atau yang lain? Kabar baiknya adalah Allah sangat peduli tentang apa pun kehilangan Anda dan Dia dapat menolong Anda mendapatkannya kembali. Tuhan dapat membantu Anda dengan mulai mencarinya di tempat di mana barang itu jatuh. Kembalilah ke tempat di mana Anda mulai tersesat dan biarkan Tuhan membantu Anda kembali ke jalur. Anda mungkin perlu menghentikan sesuatu dan mulai melakukan hal lain yang berbeda. Mata kapak Anda tidak hilang; tetapi ada di mana itu terjatuh. Tuhan dapat menentang hukum gravitasi dan mengembalikannya kepada Anda. Apakah kehilangan Anda yang memerlukan bantuan Tuhan untuk menemukannya kembali? Langkah apa yang harus Anda lakukan?

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 8Hari 10

Tentang Rencana ini

Elisha: A Tale Of Ridiculous Faith

Elisa adalah salah satu tokoh paling menarik yang ditemukan dalam Firman Tuhan. Dia adalah seorang nabi dengan iman dan mukjizat yang hampir bisa dibilang konyol. Selama rencana bacaan 13-hari ini, Anda akan membaca keseluruhan hidup Elisa dan belajar dari teladannya tentang seperti apa hidup itu ketika Anda biarkan lepas dan memutuskan untuk hidup dengan iman yang konyol.

More

We would like to thank Pastor Craig Groeschel and Life.Church for providing this plan. For more information, please visit: www.Life.Church