Melakukan Kehendak TuhanSampel

Melakukan Kehendak Tuhan

HARI KE 1 DARI 4

Filipi 2:13 berkata, “Karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya.” Jadikan ayat ini sebagai ayat hafalan Alkitab kita untuk minggu ini.

‘Apakah kehendak Tuhan bagi hidup saya?’ adalah pertanyaan dari setiap orang Kristen. Tetapi sebelum kita menjawab pertanyaan ini, mari kita bertanya kepada diri kita sendiri mengapa kita menanyakan pertanyaan ini. Mengapa kita ingin mengetahui kehendak Tuhan dalam hidup kita?

Cara lain untuk memandang hal ini adalah – setelah kita mengetahui kehendak Allah, apakah kita akan melakukannya? Atau kita hanya akan melakukannya jika hal itu sesuai dengan kehendak kita? Jika kita akhirnya mengetahui kehendak Allah, apakah kita akan benar-benar melakukannya?

Untuk menjawab “Apakah kehendak Allah dalam hidup kita?” kita perlu menjawab pertanyaan “Siapa yang memiliki wewenang dalam kehidupan kita?” terlebih dahulu.Apa yang menjadi prioritas tertinggi dalam hidup Anda? Kita perlu memeriksa hati dan keinginan kita dengan jujur untuk mengetahui apakah kita benar-benar ingin melakukan kehendak Tuhan.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2

Tentang Rencana ini

Melakukan Kehendak Tuhan

Kehendak Tuhan yang pertama dan paling penting adalah agar Anda diselamatkan. Jika Anda belum pernah menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat Anda, lakukanlah hari ini dan masuklah dalam kehendak Tuhan yang besar bagi hidup Anda.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: bcs.org.sg