Saya Adalah Anggota Dari Tubuh KristusSampel
Nilai diri
Dan kamu, rambut kepalamupun terhitung semuanya. Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga dari pada banyak burung pipit. (Matius 10:30-31)
Kita perlu mengetahui bahwa kita berharga di dalam Kristus. Bahkan rambut kepala Anda pun terhitung. Mengetahui siapa diri kita akan membantu kita memperoleh rasa berharga. Bayangkan jika Anda adalah putera dari seorang raja, Anda akan mengetahui bahwa Anda adalah pribadi yang penting bagi negara Anda. Anda pun akan memiliki petugas keamanan di sekitar Anda yang bertugas untuk memastikan keamanan Anda.
Beberapa orang mencoba mencari perasaan berharga ini melalui talenta, pekerjaan, kemampuan intelektual atau penampilan mereka. Hal-hal ini mungkin dapat menolong kita untuk memperoleh kepercayaan diri, tetapi tidak akan menolong pengejaran Anda atas nilai diri. Tidak masalah jika kita tidak memiliki talenta sebanyak orang lain. Yang penting adalah bahwa Tuhan mengasihi Anda dan jika Anda terus mencari Dia, maka Ia akan mengungkapkan kepada Anda betapa berharga dan pentingnya Anda di dalam Kerajaan Allah.
Banyak dari kita yang mungkin pernah mendengar mengenai Nick Vujicic yang dilahirkan tanpa tungkai. Ia bergumul ketika masih kecil mengenai nilai dirinya, karena ia sering menjadi bahan ejekan teman-temannya. Orang tua Nick adalah pemeluk Kristen yang saleh dan mereka mendorong Nick untuk memercayai Tuhan. Ketika Nick memercayai Tuhan, Tuhan mulai membentuk dan menolongnya untuk menjadi pembicara motivator. Saat ini Nick telah berbicara di depan sekitar 3 juta orang di seluruh dunia dan menolong banyak orang.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Renungan ini akan menjelaskan bahwa Tuhan telah membebaskan kita sehingga kita tidak lagi menjadi budak terhadap dosa dan dapat melayaniNya di dalam tubuh Kristus. Mengetahui bahwa Anda adalah anggota dari tubuh Kristus akan memberikan identitas yang akan menolong Anda untuk melayani Tuhan di dalam panggilan yang telah Tuhan tetapkan bagi Anda.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg