Lawatan Roh KudusSampel
Bertekun di dalam firman Tuhan (ayat 42)
Para murid berkomitmen pada ajaran para rasul, bersekutu, dan berdoa bersama. Saat ini kita semua menghadapi masa yang sulit dan menantang, bukan hanya karena masalah pandemi tetapi juga masalah dan tantangan lain yang kita hadapi saat ini. Banyak dari kita bisa menjadi letih dan lelah, tidak hanya dalam pergumulan fisik dan emosi, tetapi juga dalam perjalanan rohani kita dengan Tuhan. Keletihan, kekecewaan, dan keputusasaan dan ditambah dengan kesulitan ekonomi yang dihadapi seluruh dunia pada saat ini dapat memengaruhi banyak kehidupan dan bahkan gereja dan umat-Nya.
Pertanyaan bagi kita adalah apakah kita dapat berpegang teguh pada Firman Tuhan dan bertekun dalam iman kita di masa-masa sulit – sama seperti yang dilakukan oleh para murid di masa lalu? Ketekunan di dalam kebenaran dan firman Tuhan akan membantu kita mempertahankan posisi kita di dalam Tuhan. Orang-orang di Yerusalem berpegang teguh pada Firman Tuhan, belajar dengan penuh semangat, dan sangat diberkati. Roh Kudus akan membimbing kita untuk terus memegang firman Tuhan dan menjaga kita agar tidak mudah terguncang. Kita membutuhkan Roh Kudus lebih dari sebelumnya. Tuhan akan mencurahkan dan melimpahi kita jika kita bersedia untuk bertahan dan menunggu Dia dengan setia. Jangan mengalihkan perhatian kita dari situasi, orang-orang, dan hal-hal lain tetapi fokuskanlah pandangan kita kepada-Nya dan terus bertahan.
Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah. (Galatia 6:9)
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Renungan ini untuk membantu memahami tujuan dan kerinduan Tuhan yaitu agar semua orang percaya dipenuhi dengan Roh Kudus sehingga dengan urapan tersebut, orang-orang percaya akan diperlengkapi dan diberdayakan untuk membawa Injil ke semua bangsa di seluruh dunia.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.bcs.org.sg