Kesabaran, Buah RohSampel
Sabar vs Tidak Sabar
Cerita Alkitab: Anak lembu emas Keluaran 32
Ayat Tema: Kolose 1:11
Selamat datang kembali di "sang juara," kita akan belajar tentang kesabaran.
Cerita Alkitab hari ini adalah tentang Israel dan kurangnya kesabaran. Hanya 3 bulan sebelumnya (Kel 19: 1) mereka diselamatkan dari malapetaka, diselamatkan dari perbudakan di Mesir, dan menerima perlindungan Tuhan dengan pilar api dan awan. Tuhan menyelamatkan mereka lagi saat menyeberangi laut merah, memberi mereka keajaiban adanya air di padang pasir, serta roti dan daging yang jatuh dari langit setiap hari untuk mereka makan! (Kel 16: 1) Tuhan memanggil Musa ke gunung tempatnya tinggal untuk waktu yang lama (40 hari, Kel 24:18).
Orang-orang meminta Harun membuatkan tuhan bagi mereka. Harun menyuruh mereka untuk mengumpulkan emas dan membentuknya menyerupai gunungan dan mereka menyembahnya dengan festival makan dan tarian. Tuhan melihat dosa mereka dan berkata kepada Musa agar bergegas menuruni gunung. Tuhan dan Musa marah dan menghukum orang-orang Israel karena ketidaktaatan dan ketidaksabaran mereka.
Tuhan berbicara kepada kita seperti yang Dia lakukan pada umat-Nya saat itu. Dia memberi janji-janji dan arah bagi kehidupan kita. Dia mungkin memberi Anda misi, atau memberikan gairah untuk sesuatu yang akan dapat Anda lakukan di masa depan. Dia akan meminta Anda untuk menjadi guru, pendeta, atau dokter. Terkadang, Tuhan memanggil atau menugaskan kita bertahun-tahun sebelum hal itu terjadi. Disaat inilah kita perlu bersabar. Kita tahu Tuhan telah memanggil kita, meskipun orang lain tidak bisa melihatnya. Sulit untuk diabaikan dan diperlakukan seolah-olah tidak ada yang bisa kita tawarkan. Mungkin Anda merasa bahwa Tuhan berkata Dia akan menyembuhkan Anda, tetapi Anda masih dalam keadaan sakit.Tuhan tidak dibatasi oleh waktu seperti kita. Tuhan selalu ada, dan akan terus ada untuk selama-lamanya. Kita memiliki tubuh yang fana sekarang dan merasakan detakan jam.
Bagi orang Israel, bulan-bulan saat Musa berada di gunung itu lama dan mereka menjadi tidak sabar. Daripada menunggu Tuhan yang baru saja menyelamatkan mereka beberapa kali, mereka membuat tuhan lain.
Kita juga bisa tergoda untuk memenuhi janji-janji Tuhan dengan mengatur segala sesuatunya sendiri, mencoba sendiri untuk membuatnya terjadi pada kita. Itu bukan berkat Tuhan. Berkat dari Tuhan datang ketika kita sabar dan memercayai-Nya untuk melakukan pekerjaan-Nya, pada waktu-Nya.
Bagaimana bangsa Israel benar-benar lupa atas semua keajaiban yang baru-baru ini dilakukan oleh Tuhan? Kita tahu persis bagaimana mereka lupa, karena kita juga melupakan apa yang telah Tuhan lakukan dalam hidup kita!
Kesabaran adalah buah penting dari Roh. Dengan itu, kita bisa menjadi pria dan wanita Tuhan yang kuat. Namun, tanpa kesabaran, kita akan menjadi seperti bayi, terombang-ambing dari satu bulan ke bulan berikutnya. Kesabaran akan membantu Anda tidak lagi seperti bayi!
Pertanyaan:
1. Bagaimana cara Tuhan berbicara pada kita? Apa hal terakhir yang dikatakan-Nya pada kamu?
2. Hal-hal apa yang bisa kita lakukan sehingga kita tidak melupakan keajaiban Tuhan secepat bangsa Israel dalam cerita hari ini?
3. Apa maksud dari keabadian? Bagaimana mungkin kita bisa hidup selamanya?
Aplikasi Kehidupan:
Tulislah di tanah sesuatu yang telah Tuhan lakukan untuk kamu, lalu tandai tempat tersebut dengan batu. Lakukan juga di gereja, setiap siswa membuat tempat khusus mereka sendiri, dan lakukan lagi di rumah selama seminggu. Setelah tempat kamu ditandai dengan batu, bagikan pada orang lain tentang apa yang telah Tuhan lakukan.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Bagaimana buah roh dapat memenangkan pertarungan melawan dosa kedagingan saya? Rencana bacaan lima hari ini menunjukkan pertarungan antara KESABARAN melawan ketidaksabaran, kesedihan, kesombongan, kemarahan, dan rasa kepemilikan hak. Kristi Krauss menggunakan buah roh yang terdapat dalam Galatia 5 sebagai panduan untuk memacu kita untuk bertindak dan menjadi pejuang KESABARAN dalam kehidupan sehari-hari.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Equip & Grow yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: https://www.childrenareimportant.com/indonesian/champions/