Diubah Agar Lebih BaikSampel
Harapanku
Jika Anda adalah seorang manusia, Anda mempunyai seorang ayah. Sebagian dari Anda berpikir, "Aduh!" Yang lain berpikir dengan rasa sayang tentang Ayah, dan sebagian lagi berpikir, "Huh." Kita semua mempunyai ayah, tetapi tidak semua mempunyai ayah yang baik.
Ketika Chicago Tribune menanyakan Gary LeVox mengenai menjadi ayah dari dua anak perempuan ia berkata, "Luar biasa rasanya untuk hidup bagi orang lain. Ini menjadikanku seorang pria—seseorang yang lebih baik. Adalah tanggung jawab penuhku untuk memenuhi kebutuhan mereka." Jadi ketika Rascal Flatts menyanyikan Harapanku, dan ketika orang memainkannya di seluruh dunia pada acara wisuda dan ayah-anak perempuan menari, ini bukan sekedar kata-kata; ini adalah lagu tema dari kehidupan nyata.
Harapanku bagi Anda adalah agar hidup ini menjadi seperti semua yang Anda inginkan,
Mimpi-mimpi Anda tetap besar, kecemasan Anda tetap kecil,
Anda tidak perlu memikul lebih dari yang bisa Anda tangani,
Dan meski Anda ada di sana berusaha mendapatkan yang Anda mau
Aku harap Anda tahu bahwa seseorang mengasihi Anda dan menginginkan hal yang sama
Ya, inilah harapanku.
Ayah yang baik di mana saja memiliki harapan yang serupa bagi anak-anaknya. Sedihnya, terlalu banyak anak-anak tidak merasakannya. Tapi inilah intinya: kita semua sesungguhnya memiliki seorang Bapa yang baik. Kita diangkat sebagai putera dan puterinya ketika kita memilih untuk mengikuti Kristus. Kita memiliki Bapa surgawi yang memberikan jalan keluar ketika kita memikul lebih dari yang bisa kita tangani, yang membimbing langkah kita, dan yang tidak memberikan batu ketika kita meminta roti. Harapan-Nya untuk Anda melebihi apa yang Anda dapat minta atau bayangkan. Dia berharap Anda tahu bahwa seseorang mengasihi Anda.
Tanyakan Kepada Diri Sendiri: Bagaimana pandangan saya terhadap ayah saya mempengaruhi pandangan saya terhadap Tuhan? Apakah saya mempercayai Tuhan sebagai Bapa yang pengasih yang selalu ada?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Jika Anda pernah mengalami momen penuh makna dalam hal iman atau keluarga, ada kemungkinan penyanyi-penulis lagu Gary LeVox dari Rascal Flatts telah menyanyikannya. Dengan lebih dari 22 juta album terjual dan 16 single No. 1, lagu-lagu ini telah menjadi lagu tema dari banyak kehidupan. Alhasil, jutaan dari kita telah Diubah agar Lebih Baik.
More