Pandangan Alkitab tentang perubahan sosialSampel
Kecukupan
Bisakah Anda memikirkan saat dimana Anda merasa kewalahan oleh ukuran atau skala tantangan atau tugas yang Anda sedang hadapi? Seperti apakah rasanya? Apa yang Anda lakukan?
Teman saya, Maria, merasakan hal ini. Hidup di Uganda sulit baginya. Suaminya menghilang, meninggalkan Dia dengan empat anak - anak yang masih kecil. Mereka tinggal di sebuah gubuk yang terbuat dari lumpur dengan atap jerami dan memiliki seekor kambing. Maria bekerja ketika dia sempat dan memperoleh pendapatan kecil, tapi tidak pernah cukup dan keluarganya selalu kelaparan. Tidak ada yang tersisa untuk membayar biaya sekolah anak-anaknya.
Suatu hari Maria mendengar tentang pelajaran Alkitab di gereja lokal. Ia menghadiri nya walaupun dia bukan seorang percaya. Ketika dia mendengar tentang Yesus memberi makan lima ribu orang dalam satu hari, dia menyadari Tuhan peduli dengan orang-orang yang kelaparan! Pelajaran itu memperlihatkan bagaimana Yesus mendorong murid - murid untuk bekerja sama untuk memastikan semua orang dapat makan. Bersama dengan orang lain, Maria terinspirasi untuk memulai rencana masa depan yang berbeda bersama anak-anaknya.
Maria dan keluarganya mulai menanam tanaman untuk dijual dan berhasil mengumpulkan cukup uang untuk membeli beberapa ayam, kemudian babi, dan akhirnya dua sapi. Hal ini membuat dampak yang sangat besar pada kehidupan mereka: makanan bergizi yang seimbang, pakaian, biaya sekolah, tempat tinggal yang lebih baik, dan obat untuk mengobati penyakit.
Maria bersinar hari ini. Dia berjalan dekat dengan Tuhan dan telah melihat bagaimana Tuhan sudah membantu dia dan keluarganya dalam menyediakan kebutuhan mereka sendiri.
Renungan:
Ketika kita berpikir tentang tantangan yang dihadapi komunitas kita dan kekurangan kita sendiri akan sumber daya, dorongan apa yang ada bagi kita di cerita ini?
Bisakah Anda memikirkan saat dimana Anda merasa kewalahan oleh ukuran atau skala tantangan atau tugas yang Anda sedang hadapi? Seperti apakah rasanya? Apa yang Anda lakukan?
Teman saya, Maria, merasakan hal ini. Hidup di Uganda sulit baginya. Suaminya menghilang, meninggalkan Dia dengan empat anak - anak yang masih kecil. Mereka tinggal di sebuah gubuk yang terbuat dari lumpur dengan atap jerami dan memiliki seekor kambing. Maria bekerja ketika dia sempat dan memperoleh pendapatan kecil, tapi tidak pernah cukup dan keluarganya selalu kelaparan. Tidak ada yang tersisa untuk membayar biaya sekolah anak-anaknya.
Suatu hari Maria mendengar tentang pelajaran Alkitab di gereja lokal. Ia menghadiri nya walaupun dia bukan seorang percaya. Ketika dia mendengar tentang Yesus memberi makan lima ribu orang dalam satu hari, dia menyadari Tuhan peduli dengan orang-orang yang kelaparan! Pelajaran itu memperlihatkan bagaimana Yesus mendorong murid - murid untuk bekerja sama untuk memastikan semua orang dapat makan. Bersama dengan orang lain, Maria terinspirasi untuk memulai rencana masa depan yang berbeda bersama anak-anaknya.
Maria dan keluarganya mulai menanam tanaman untuk dijual dan berhasil mengumpulkan cukup uang untuk membeli beberapa ayam, kemudian babi, dan akhirnya dua sapi. Hal ini membuat dampak yang sangat besar pada kehidupan mereka: makanan bergizi yang seimbang, pakaian, biaya sekolah, tempat tinggal yang lebih baik, dan obat untuk mengobati penyakit.
Maria bersinar hari ini. Dia berjalan dekat dengan Tuhan dan telah melihat bagaimana Tuhan sudah membantu dia dan keluarganya dalam menyediakan kebutuhan mereka sendiri.
Renungan:
Ketika kita berpikir tentang tantangan yang dihadapi komunitas kita dan kekurangan kita sendiri akan sumber daya, dorongan apa yang ada bagi kita di cerita ini?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Banyak kumpulan orang Kristen yang peduli dengan pemenuhan kebutuhan rohani ataupun fisik. Apa yang harus menjadi prioritas kita sebagai orang Kristen? Apa yang dapat kita pelajari dari Alkitab mengenai hal ini?
More
Kami berterima kasih kepada Tearfund yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.tearfund.org/yv