Sangat DikasihiSampel

Selama bertahun-tahun saya mempercayai kebohongan bahwa saya tidaklah cukup baik, latar belakang saya tidak cukup baik, keluarga saya tidak cukup baik, dan kisah nyata saya tidak cukup baik. Saya merasa bahwa saya sangat berbeda, dan tidak ada seorang pun yang memahami siapa saya yang sebenarnya. Jadi saya menghabiskan waktu bertahun-tahun berusaha untuk mengubah siapa saya agar saya bisa menyesuaikan diri ke dalam apa yang saya pikir adalah cetakannya.
Pernahkah Anda merasa Anda ingin menganggap rendah siapa Anda yang sebenarnya, dari mana sebenarnya Anda, menghilangkan hal-hal kecil dari Anda, atau mengubah siapa diri Anda yang sebenarnya agar bisa diterima dan efektif di tempat yang Tuhan tempatkan?
Ternyata itulah yang Sang Musuh harap kita perbuat.
Ketika kita menjawab nama panggilan yang salah, kita menjalani kisah hidup yang salah. Kisah palsu yang kita percayai tentang diri kita dapat menjebak kita ke dalam pola hidup yang salah.
Kebenarannya adalah justru latar belakang, kisah, dan hal-hal kecil yang sebenarnya dari Anda yang Tuhan ingin pakai pada waktu sekarang ini.
Tentu saja, Musuh ingin membujuk Anda bahwa hal-hal kecil Anda tidak punya nilai. Dia tidak dapat membiarkan Anda mencari tahu siapa Anda yang sebenarnya dan menjalani hidup sesuai tujuan Anda.
Inilah waktunya untuk melupakan cerita-cerita palsu dan hidup seperti diri kita yang sebenarnya.
Bagi Anda yang merasa tidak layak atau kurang baik… Anda lebih dari apa yang orang lain katakan. Tuhan menyebut Anda buatan Allah (Efesus 2:10).
Kita adalah karya tangan dari Sang Seniman daripada langit dan bumi. Saat seorang seniman menciptakan sesuatu, mereka sangat memperhatikan hal-hal kecilnya. Pelukis memilih kuas tertentu untuk menggamar di atas kanvas kosong. Penyair memilih struktur tertentu untuk memberi gaya pada kisah tertentu. Penari menentukan gerakan terbaik untuk suatu momen dari satu lagu. Fotografer dan pembuat film mencari bingkai, pencahayaan, dan tekstur terbaik yang ada untuk menampilkan kisah yang mereka ingin ceritakan.
Seniman itu teliti- menurut saya, pemilih- dan memakai waktu mereka untuk membuat karya yang mereka banggakan. Jadi lebih banyak lagi ketelitian Tuhan ketika Dia menghias diri kita. Dia memilih kuas, latar belakang, ketukan, bingkai, dan tekstur untuk membuat hidup Anda dengan baik untuk kebaikan Anda dan kemuliaan-Nya.
Anda adalah karya seni yang dibuat dengan sangat seksama untuk menyelesaikan perbuatan baik dari Tuhan. Anda bukan merek tiruan. Anda adalah karya seni asli. Anda adalah teristimewa. Anda adalah ciptaan yang asli, dibuat khusus oleh Sang Pencipta segalanya.
Buatan Tuhan. Itulah nama panggilan Anda.
Untuk Anda yang merasa malu karena tubuh Anda yang disebabkan oleh apa yang dikatakan orang mengenainya, apa yang Anda perbuat kepada tubuh itu, atau apa yang menimpa tubuh itu… Anda lebih dari apa yang dikatakan orang. Anda disebut sebagai Bait dimana Roh Kudus tinggal (1 Korintus 6:19).
Tak ada manusia mana pun yang dapat merampas nilai yang ada dibuat di dalam diri Anda, yang diberikan oleh Tuhan. Tak peduli siapa yang memanfaatkan Anda, yang memakai kekuasaan mereka untuk menyakiti Anda, dan tak peduli apa yang Anda rasakan Anda tersesat karena pilihan Anda, ketika Anda memberikan hidup Anda kepada Kristus, Firman Tuhan menjadikan tubuh Anda sebagai tempat dimana Roh Kudus tinggal. Tubuh Anda bagus. Anda punya nilai. Anda selalu punya nilai. Orang tidak punya kuasa untuk menentukan nilai Anda, yang juga berarti mereka tidak dapat merampasnya.
Anda tidak didefinisikan dari apa yang Anda perbuat atau apa yang terjadi pada Anda.
Bait Tuhan. Itulah nama panggilan Anda.
Jangan biarkan Musuh mengusik apa yang Tuhan jadikan baik, untuk kebaikan, dan untuk memuliakan Dia.
Hari ini, undang Tuhan untuk melembutkan tempat-tempat kisah Anda dan mintalah Dia untuk memulihkan Anda. Berdoalah agar Dia memberikan Anda sudut pandang-Nya terhadap hidup Anda dan kisah Anda.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini

Hosanna Wong tahu langsung rasanya tidak dianggap, tidak berharga, dan tidak dicintai. Di dalam rencana bacaan 5 hari ini, ia membongkar sembilan nama yang Tuhan sebut untuk Anda dan memberikan dorongan praktis, sederhana untuk membantu Anda mengungkap kebohongan-kebohongan, melihat diri Anda sendiri lewat mata Tuhan, dan menjalani hidup dengan sikap dan tujuan yang baru.
More