Aku Menyerah: Renungan-renungan menginspirasi yang ditulis oleh Para TahananSampel
TUHAN MENGASIHIKU
"Domba-domba-Ku mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku, dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorang pun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku." — YOHANES 10:27-28
Dulu saya hidup sebagai orang Kristen, namun kemudian saya menyimpang dari kebenaran. Selama bertahun-tahun saya masuk dan keluar dari masalah, tahu di dalam diri bahwa saya sangat membutuhkan Tuhan namun saya menahannya karena saya takut akan Dia. Namun sebuah contoh sederhana mengingatkan saya bahwa Tuhan selalu memanggil saya dengan lembut untuk kembali ke dalam pelukan-Nya. Saya tidak pernah memberitahukan anak-anak saya tentang situasi saya selama di dalam penjara. Kapanpun saya menelpon atau menulis surat kepada mereka, saya hanyalah "pergi," dan segalanya "baik-baik saja." Namun kemudian, seorang wanita Kristen dan teman baik di penjara memberitahukan saya bahwa saya harus mengatakan kebenaran kepada anak-anak saya.
Saya memberitahu mereka dan menunggu dengan cemas selama dua bulan untuk mendapat balasan dari mereka. Pada akhirnya, saya menerima berkat yang hebat—surat pertama dari anak perempuan saya. Di sisi atas halamannya, ia menulis dengan huruf besar, "TOLONG SEGERA BALAS" dan "MAMA, AKU SELALU MENGASIHIMU."
Perkataan anak perempuan saya membuka mata saya akan sebuah kebenaran besar: Tuhan selalu mengasihiku. Saya berdoa supaya saya bisa setia kepada-Nya dan menjadi apapun yang Dia kehendaki.
—Nina
DOA: Ya Tuhan, tolong bantu aku untuk menjalani kehidupan yang Engkau inginkan bagiku mulai dari sekarang, sehari demi sehari. Teirma kasih atas kesabaran-Mu terhadapku. Bantulah aku untuk bersabar dengan orang lain. Amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Alkitab adalah buku mengenai penebusan, kebebasan, dan harapan. Di dalam halaman-halamannya ada tokoh-tokoh dinamis dan penuh dengan ketabahan—pria dan wanita yang hancur yang sedang mencari jawaban. Sekilas, mereka sangat mirip dengan tahanan dan mantan tahanan yang menuliskan renungan yang Anda akan baca. Kami harap Anda mendapat semangat dan terinspirasi oleh suara-suara dari gereja di balik jeruji. Semoga kesaksian mereka memerdekakan kita semua.
More