21 Hari Tentang Kuasa Doa Oleh Angus BuchanSampel

21 Days On The Power Of Prayer By Angus Buchan

HARI KE 4 DARI 21

" ACTS (Tindakan)"
Saya tidak sanggup menghadapi hari baru tanpa lebih dahulu menghabiskan waktu bersama Tuhan. Sebagai seorang penginjil, saya berbicara tentang Dia dan untuk Dia sepanjang waktu, tetapi saya juga perlu waktu intim, empat mata dengan Dia. Sama seperti ketika anda menghabiskan waktu dengan pasangan anda – ketika anda bersamanya di pertemuan sosial, itu menyenangkan, tetapi harus ada waktu hanya untuk berdua.
Saat baru bertobat, saya diajar sebuah metode doa sederhana dengan singkatan ACTS (tindakan).
A untuk ADORATION (Pengagungan). Inilah waktu untuk mengagungkan Tuhan karena siapa Dia; untuk bersyukur kepada-Nya untuk hari yang baru; untuk memuji Dia atas pagi yang indah.
C untuk CONFESSION (Pengakuan). Inilah saat untuk bertobat di hadapan Tuhan, meminta Allah mengampuni dosa-dosamu. Mungkin anda marah terhadap keluarga anda tanpa sengaja; mungkin anda mengabaikan sesuatu yang seharusnya dilakukan; tetapi Tuhan mengampuni dan membersihkan.
T untuk THANKSGIVING (Ucapan Syukur). Kita harus bersyukur kepada Tuhan atas kasih dan kebaikannya yang tidak pantas kita terima, yang memberi kita kesempatan untuk menjadi anak-anak-Nya. Kita bisa mengucap syukur kepada-Nya untuk keluarga kita dan orang-orang yang kita sayangi dan untuk kesempatan baru dalam hidup kita.
S untuk SUPPLICATION (Permohonan). Bawalah semua permohonan anda ke hadapan Allah, tentang hidup anda dan kebaikan keluarga anda serta masa depan.
Berdoalah dengan spesifik, penuh pengharapan, dan setia.
DOA: Tuhan, sertailah saya dalam doa saat saya menyampaikan pengagungan, pengakuan, ucapan syukur dan permohonan kepada-Mu. Amin.
Isi renungan ini diadaptasi dari "The Bible with Grassroots Reflections" (Alkitab dengan Refleksi Akar Rumput) oleh Angus Buchan © Christian Art Publishers.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

21 Days On The Power Of Prayer By Angus Buchan

Rencana bacaan 21 hari ini adalah kumpulan renungan tentang doa dan alat yang indah untuk memelihara hubungan yang lebih dalam dengan Allah. Setiap hari ditampilkan sebuah bacaan Alkitab, renungan doa, dan juga doa penutup. Isi renungan ini diadaptasi dari "Peace in His Presence" (Damai Sejahtera dalam Hadirat-Nya) dan "The Bible with Grassroots Reflections" (Alkitab dengan Refleksi Akar Rumput) oleh Angus Buchan.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Angus Buchan dan Christian Art Publishers yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjunig: http://www.cumbooks.co.za/