Info Rencana

Berguna bagi TuhanSampel

Useful to God

HARI KE 7 DARI 8

Dicurahi Kuasa dari Tempat Tinggi


Sebelum naik ke surga, Yesus berkata kepada para murid bahwa meski dia tidak bisa memberitahukan mereka kapan Kerajaan Israel akan dipulihkan, mereka akan "menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi" (Kisah Para Rasul 1:6-8). Yesus tidak lagi ada bersama para muridnya, namun mereka tidak ditinggalkannya sendiri, juga mereka tidak harus memberitakan injil dengan kekuatan mereka sendiri. Roh Kudus akan memampukan mereka untuk melakukan pekerjaan Kerajaan Allah.


Yesus telah berjanji bahwa Roh Kudus akan datang kepada para murid setelah kepergiannya dengan berkata, "tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu" (Yohanes 14:25-26; lihat. 16:4-15). Melampaui ajaran, Roh Kudus menjadikan kita untuk "berlimpah-limpah dalam pengharapan" (Roma 15:13), sehingga kita mengaku bahwa "Yesus adalah Tuhan" (1 Korinttus 12:3), memeterai kita (Efesus 1:13), dan mempermandikan kita untuk melahirkan kembali dan memperbarui kita (Titus 3:5).


Saat kita membiarkan Roh Kudus memenuhi diri kita, kita membuka diri kita untuk dipengaruhi oleh Roh. Bukannya mabuk karena anggur, kita harusnya dipenuhi dengan Roh Kudus (Efesus 5:18). Kemabukan menghasilkan "kebejatan." Ini menghasilkan hidup yang kacau, sia-sia dimana kita menyerahkan kendali atas panca indera kita dan hidup tanpa kekangan atau disiplin. Bukannya melepaskan kendali atas pikiran mereka kepada anggur, Paulus menyuruh para jemaat untuk membiarkan Roh Kudus memenuhi diri mereka dengan pengetahuan, kuasa, dan kesalehan yang akan menjadikan mereka "berkata-katalah seorang kepada yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Bernyanyi dan bersoraklah bagi Tuhan dengan segenap hati. Ucaplah syukur senantiasa atas segala sesuatu dalam nama Tuhan kita Yesus Kristus kepada Allah dan Bapa kita dan rendahkanlah dirimu seorang kepada yang lain di dalam takut akan Kristus" (5:19-21).


Hari 6Hari 8

Tentang Rencana ini

Useful to God

Diambil dari buku James Spencer yang berjudul Berguna bagi Tuhan: Delapan Pelajaran dari Kehidupan D. L. Moody, rencana bacaan Alkitab ini membahas delapan bukti karakteristik di dalam Kitab Suci dan kehidupan dari pengi...

More

Kami berterima kasih kepada D. L. Moody Center yang menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://moodycenter.org/d-l-moody-center/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami