Info Rencana

Tahun Baru: Kesempatan BaruSampel

New Year: A Fresh Start

HARI KE 2 DARI 5

Hidup dengan Kehidupan yang Baru


Lewat Nabi Yehezkiel, kita belajar bahwa Allah menjanjikan kepada kita hati yang baru. Tidak seperti transplantasi jantung fisik, yang memperpanjang hidup duniawi kita, transformasi spiritual yang Tuhan berikan kepada kita secara radikal akan mengubah hidup kita. Yesus mengajarkan bahwa masalah kehidupan datangnya dari hati. Dengan demikian, ketika Yesus memberi kita hati yang baru, semua aspek kehidupan kita akan diperbaharui. Lewat Kristus, kita adalah ciptaan baru, yang lama telah berlalu, yang baru telah datang. Kita memiliki kehidupan baru.


Dosa kita telah diampuni. Rasa bersalah dan malu kita telah dihapuskan. Kini, pergumulan kita sudah berbeda. Karena kita diampuni, maka kita pun dapat mengampuni. Kita telah menerima belas kasihan agar kita dapat berbelas kasihan. Kita berharga dimata Sang Pencipta. Jadi kita tidak perlu membuktikan nilai kita kepada siapa pun, bahkan kepada diri kita sendiri!


Citra diri kita diubahkan ketika kita melihat diri kita melalui mata Dia yang paling mengenal kita dan menganggap kita layak atas pengorbanan-Nya. Kita memiliki harapan kekal yang tidak pernah berubah, meskipun keadaan mungkin berubah. Kita memiliki sukacita mendasar yang mengalahkan pencobaan dan kesengsaraan di kehidupan ini. Kita memiliki hidup yang baru.


Meski nilai baru yang sudah kita terima, ini tidak berarti keadaan kita secara otomatis juga berubah. Dan, itu juga tidak berarti bahwa orang lain otomatis berubah. Misalnya, perilaku bos kita yang tidak adil dan suka merendahkan mungkin masih akan sama dan tidak masuk akal.


Bagaimanapun, kita telah diubahkan. Kita dapat melihat sesuatu dari sisi yang berbeda, memahami hal secara berbeda, dan merespons masalah kehidupan secara berbeda. Ini karena kita adalah "ciptaan baru di dalam Kristus." Betapa radikal dan transformasional konsep yang Yesus gambarkan sebagai "dilahirkan kembali." Kita bisa hidup baru karena kita adalah ciptaan baru. Kita memiliki hidup baru melalui Yesus Kristus.


Firman Tuhan, Alkitab

Hari 1Hari 3

Tentang Rencana ini

New Year: A Fresh Start

Tahun baru sama dengan awal yang baru dan kesempatan yang baru. Ini adalah waktu untuk mengatur ulang, menyegarkan, dan memfokuskan kembali pada apa yang paling penting dalam hidup Anda. Memiliki tahun terbaik yang akan ...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada International Leadership Institute yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://ILITeam.org

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami