Jalan dari Kerajaan AllahSampel

The Way of the Kingdom

HARI KE 1 DARI 5

Apakah Anda Tersinggung?

Yohanes Pembaptis menghabiskan hidupnya semasa dewasa untuk memberitakan kedatangan daripada Mesias. Yohanes adalah saudara sepupu dari Yesus, yang berarti mereka mengetahui mukjizat-mukjizat yang mengelilingi peristiwa kelahiran mereka. Kini, saat memulai pelayanan mereka secara penuh, baik Yohanes dan Yesus memberitakan dengan yakin bahwa Keraaan Allah sudah dekat. Mereka terlihat punya pemikiran yang sama.

Tak disangka, Yesus mengirimkan para pengikutnya untuk menanyakan kepada Yesus jika Dia adalah Sang Mesias ataukah mereka harus mencari orang lain. Apakah Yohanes tidak tahu? Kelihatannya ia tahu. Kini ia terlihat kebingungan.

Yohanes mengharapkan seorang revolusioner yang akan menumbangkan sistem politik, agama dan budaya pada jamannya. Dia percaya bahwa Mesias akan memimpin pemberontak-pemberontak yang benar yang didukung oleh Tuhan. Namun dimanakah Yohanes saat itu? Dia sedang dirantai di dalam penjara mengalami kekerasan dari Herodes yang jahat dan penyembah berhala. Apa yang Yesus perbuat tentang itu? Sama sekali tidak ada.

Jika Yesus adalah Dia yang datang, tidakkah Ia mendirikan kerajaan-Nya, melakukan tindakan untuk menggulingkan penjajah sosial politis, menyerukan suatu perubahan di antara para petinggi agama dan menyatakan Dirinya sebagai Raja yang benar yang diurapi oleh Tuhan? Tidakkah Dia campur tangan dalam situasi Yohanes yang dipenjara, karena Dia dapat menghakimi segala kelaliman? Menurut harapan Yohanes, jawabannya adalah iya.

Yesus memperingatkan Yohanes agar tidak tersinggung. Yohanes harus melawan godaan dan memilih untuk percaya meski di hadapan hinaan, ketidakadilan dan siksaan. Bagi Yohanes, tidak ada keselamatan. Harapannya yang tidak sesuai membuatnya kebingungan, skeptis dan tergoda untuk tidak percaya. Dalam peristiwa dan situasi itu, Yesus menyuruhnya untuk tetap beriman.

Seberapa sering kita, ketika dihadapkan dengan harapan yang tidak sesuai atau ketika kita mulai merasakan tusukan dari perlawanan dan ketidakadilan, menjadi merasa marah kepada Tuhan? Kita mulai meragukan kasih-Nya, kebaikan-Nya, kesetiaan-Nya, hadirat-Nya dan bahkan keberadaan-Nya. Berapa banyak yang sudah berbalik dan tidak lagi mengikuti Yesus karena hal ini? Inilah cara musuh mematikan gerakan dari Roh.

Kita berada di tepi jurang pergerakan Tuhan yang lainnya. Jika kita ingin berjalan dengan jalan dari Kerajaan Allah dan bergabung bersama Tuhan dalam gerakan dalam Roh pada generasi kita, kita perlu untuk tidak merasa tersinggung.



Hari 2

Tentang Rencana ini

The Way of the Kingdom

Tuhan sedang membangkitkan Gereja-Nya, dan kita perlu melihat gambaran besarnya. Dalam masa-masa sulit, kita akan tergoda untuk menyerah. Namun, ini bukan waktunya menyerah. Bergabunglah bersama kami untuk mempelajari cara untuk membaca di jaman apa kita berada, juga mendapatkan strategi-strategi untuk bangkit dan memajukan Kerajaan Allah.

More

Kami ingin berterima kasih kepada Baker Publishing karena telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://bakerpublishinggroup.com/books/the-way-of-the-kingdom/395661