Info Rencana

Kasih TerbesarSampel

Kasih Terbesar

HARI KE 4 DARI 7




Di Balik Tabir Maut


“Aku berkata kepadamu, sesungguhnya hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus.” —Lukas 23:43


Pendeta dan penulis Erwin Lutzer menulis: “Semenit setelah Anda melintas ke balik tabir maut, Anda akan melihat Kristus sendiri menyambut Anda atau sebaliknya, melihat kesuraman yang belum pernah Anda ketahui sebelumnya. Apa pun yang terjadi, masa depan Anda sudah tidak mungkin diganti dan tidak dapat diubah selamanya.”  


Lukas mencatat narasi singkat yang sangat bermakna tentang dua laki-laki yang akan segera masuk ke balik tabir kematian. Ketika Yesus disalibkan, ada dua penjahat disalibkan di sebelah kiri dan kanan-Nya. Menurut Markus, keduanya sama-sama mencela Yesus (Markus 15:32).


Namun, salah satu dari penyamun tersebut mengalami perubahan hati ketika ia menyadari ketidakbersalahan Yesus, dosanya sendiri, dan nasib akhirnya. Penyamun yang bertobat itu menegur penyamun yang lain, dan meminta Yesus untuk mengingatnya ketika Dia masuk ke dalam Kerajaan-Nya. Kata-kata itu menjadi tanda pertobatan dan imannya yang sederhana. Yesus menanggapinya, “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus” (Lukas 23:43). Penyamun itu langsung diselamatkan. Pada hari itu juga ia tahu tempatnya dalam kekekalan.


Karena menyadari bahwa kita adalah orang berdosa dan kemudian mempercayai kematian dan kebangkitan Yesus, ketika kelak kita melintas ke balik tabir maut, kita yakin bahwa kita bisa langsung mengetahui tempat kita di dalam kekekalan yang akan datang.  —Marvin Williams


Bagaimana Anda dapat memastikan tempat Anda di surga? Bagaimana kehidupan Anda dipengaruhi oleh keberadaan Anda sebagai pengikut Kristus?


Ya Bapa, terima kasih untuk kepastian bahwa karena aku mempercayai Tuhan Yesus untuk menyelamatkanku, aku akan hidup bersama Dia selamanya.




Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

Kasih Terbesar

Mari renungkan kuasa Kristus yang mengubahkan hidup dan beralih dari dukacita kepada sukacita yang diberikan-Nya. Izinkanlah firman Tuhan mengingatkan Anda kembali tentang kebesaran kasih Allah lewat renungan Santapa...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Our Daily Bread yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi:  https://santapanrohani.org

 

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami