Penyembuhan Bagi Perceraian: 31 Hari Penyembuhan Dan PemulihanSampel
"Penyesalan"
Salah satu hal paling sulit yang harus Anda lawan adalah desakan untuk hidup dengan penyesalan. Kita semua telah melakukan dan mengucapkan hal-hal yang tidak kita harapkan. Itulah kehidupan dan itu manusiawi.
Membiarkan masa lalu membayangi masa kini tidak akan membantu kita untuk sembuh dan hal itu merampas waktu dan tenaga kita yang berharga. Itu hanya memperpanjang proses.
Memang kita perlu menganalisa tindakan-tindakan kita di masa lalu yang telah menyebabkan kita menderita, entah itu kesalahan kita atau bukan. Tetapi sangat berbeda halnya jika kita terus-menerus mengungkit bagaimana seharusnya hal itu ditangani, kemudian meninggalkannya di masa lalu.
Pandanglah situasi yang penuh penyesalan itu hanya untuk kebaikan Anda, perolehlah hikmat untuk memahami dan secara bertahap membangkitkan semangat atau membagikannya kepada orang lain saat mereka mungkin menghadapi masalah yang sama.
Salah satu penyesalan terbesar yang harus saya atasi adalah tidak tahu bagaimana berkomunikasi. Saya menyalahkan banyak hal, tetapi yang terpenting saya perlu belajar bagaimana berkomunikasi dan memahami bahwa tidak mengapa jika kita memberi tahu orang bagaimana perasaan kita.
Dengan melangkah maju dan bekerja melalui penyesalan-penyesalan yang tersisa, Anda akan mulai menyusun kepingan-kepingan puzzle kesembuhan.
Gunakan rasa sakit di masa lalu untuk mempersiapkan masa depan Anda. Pelajari dan tinggalkan. Anda takkan bisa melakukannya jika Anda tidak berhenti memandang ke cermin kehidupan masa lalu.
Doa
Tuhan, bantu saya agar tidak menyesali keputusan untuk mengijinkan Engkau menangani hidup saya dan melakukan apa yang benar dalam pandangan-Mu, dalam nama Yesus. Amin.
Salah satu hal paling sulit yang harus Anda lawan adalah desakan untuk hidup dengan penyesalan. Kita semua telah melakukan dan mengucapkan hal-hal yang tidak kita harapkan. Itulah kehidupan dan itu manusiawi.
Membiarkan masa lalu membayangi masa kini tidak akan membantu kita untuk sembuh dan hal itu merampas waktu dan tenaga kita yang berharga. Itu hanya memperpanjang proses.
Memang kita perlu menganalisa tindakan-tindakan kita di masa lalu yang telah menyebabkan kita menderita, entah itu kesalahan kita atau bukan. Tetapi sangat berbeda halnya jika kita terus-menerus mengungkit bagaimana seharusnya hal itu ditangani, kemudian meninggalkannya di masa lalu.
Pandanglah situasi yang penuh penyesalan itu hanya untuk kebaikan Anda, perolehlah hikmat untuk memahami dan secara bertahap membangkitkan semangat atau membagikannya kepada orang lain saat mereka mungkin menghadapi masalah yang sama.
Salah satu penyesalan terbesar yang harus saya atasi adalah tidak tahu bagaimana berkomunikasi. Saya menyalahkan banyak hal, tetapi yang terpenting saya perlu belajar bagaimana berkomunikasi dan memahami bahwa tidak mengapa jika kita memberi tahu orang bagaimana perasaan kita.
Dengan melangkah maju dan bekerja melalui penyesalan-penyesalan yang tersisa, Anda akan mulai menyusun kepingan-kepingan puzzle kesembuhan.
Gunakan rasa sakit di masa lalu untuk mempersiapkan masa depan Anda. Pelajari dan tinggalkan. Anda takkan bisa melakukannya jika Anda tidak berhenti memandang ke cermin kehidupan masa lalu.
Doa
Tuhan, bantu saya agar tidak menyesali keputusan untuk mengijinkan Engkau menangani hidup saya dan melakukan apa yang benar dalam pandangan-Mu, dalam nama Yesus. Amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Tuhan adalah satu-satunya jawaban bagi penyembuhan dan pemulihan yang utuh, khususnya dalam hal perceraian. Melalui rencana bacaan ini Anda akan dibawa lebih dekat kepada Tuhan sekaligus memperoleh hikmat tentang bagaimana menguasai emosi dan perasaan Anda selama masa yang paling sulit ini. Mengulang ke-31 hari ini akan menyatakan kemajuan Anda saat Tuhan melanjutkan membalut luka dan memberikan Anda penutupan yang lebih besar.
More
Kami mengucapkan terima kasih kepada Brent D Papineau yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://divorcetohealing.blog