Karena ImanSampel

By Faith

HARI KE 4 DARI 5

Taat dengan Iman

Jika Anda tidak berpikir tidak ada kontroversi di dalam Alkitab, pikirkan lagi! Ibrani 11:31 (TB) berkata, "Karena iman maka Rahab, perempuan sundal itu, tidak turut binasa bersama-sama dengan orang-orang durhaka, karena ia telah menyambut pengintai-pengintai itu dengan baik." Bukan hanya wanita ini seorang pelacur, tetapi ia juga menyembunyikan mata-mata. Hari ini, kita akan belajar bagaimana Allah memakainya tidak hanya untuk membantu Bangsa Israel mengambil alih tanah yang Allah berikan kepada mereka, namun juga memahami peran yang ia mainkan untuk membawa Juru Selamat kita ke dunia. Pertama-tama, mari kita pelajari kisah di belakangnya.

Dalam Yosua 1, seorang pemimpin baru telah muncul untuk membawa orang-orang Israel menuju "Tanah Perjanjian" mereka. Namun, sebelum mereka bisa melakukannya, mereka perlu tahu apa yang ada di depan mereka. Di bab selanjutnya, Yosua mengirimkan dua mata-mata untuk "pergi mengamat-amati negeri itu, terutama Kota Yerikho" (Yosua 2:1 AYT). Kedua mata-mata itu tiba di rumah Rahab, seorang pelacur, di kota Kanaan, Yerikho dimana mereka menghabiskan malam.

Beberapa pejabat kota mengetahui kehadiran mereka di rumahnya dan datang untuk menanyainya. Rahab membantah bahwa ia mengetahui sesuatu tentang mereka dan bahkan berkata bahwa mereka sudah meninggalkan kota. Sementara, ia menyembunyikan mereka di atas atap rumahnya.

Rahab tinggal diantara orang-orang Kanaan, yang dikenal karena kejahatannya. Mereka menyembah berhala, melakukan tindakan-tindakan terlarang, dan bahkan mengurbankan anak-anak kepada allah mereka. Inilah budaya tempat ia tinggal, jadi rasanya membingungkan bahwa seorang pelacur membantu mata-mata ini. Namun Yosua 2:9 memberikan kita sebuah petunjuk akan alasannya: "Aku tahu, bahwa TUHAN telah memberikan negeri ini kepada kamu." Kelanjutan kisahnya bercerita bahwa karena bantuan Rahab, orang-orang Israel menang ketika mengambil alih Yerikho. Selain kemenangan mereka, seluruh keluarga Rahab selamat. Inilah cara Rahab mengambil bagian dalam membantu orang-orang Israel merebut tanah yang Allah berikan kepada mereka.

Perannya terhadap kelahiran Yesus Kristus juga sama pentingnya. Tak sedikitpun yang menyebut tentang Rahab kecuali untuk mengenang bahwa apa yang ia lakukan untuk mendapatkan Tanah Perjanjian bagi orang-orang Israel. Namun, ketika kita melihat Perjanjian Baru, kita melihat namanya sekali lagi. Kali ini, dengan cara yang mengejutkan.

Matius 1 merinci leluhur dari Sang Mesiah, Yesus Kristus. Kita melihat nama Abraham, Ishak, dan Yakub yang terkenal, namun ketika kita melompat ke ayat 5, kita melihat nama Rahab. Rahab menikah dengan orang Israel dan menjadi ibu dari Boas, seorang pria yang melegenda dan baik hati yang memiliki garis darah yang sama dengan Juru Selamat kita. Dan itu berarti ibunya, seorang mantan pelacur, juga sama.

Iman yang ditunjukkan Rahab terhadap Allah yang tidak ia kenal adalah sesuatu yang mencengangkan banyak dari kita. Sebagai pengikut Yesus, kita sering tercengang oleh Allah. Kita tahu bahwa karakterNya dan janji-janjiNya dan memutuskan untuk percaya pada jalanNya. Namun Rahab tidak harus menjalani sepert itu. Ia hanya tahu bahwa ada sesuatu yang berbeda dan Allah memerintahkannya untuk menjadi bagian darinya terlepas dari pekerjaannya atau ketidaktahuannya akan siapa Dia.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 3Hari 5

Tentang Rencana ini

By Faith

Iman mengarahkan keyakinan dan kepercayaan kita kepada sesuatu atau seseorang. Alkitab menunjukkan kepada kita banyak contoh hebat dari orang-orang biasa yang memperlihatkan iman yang luar biasa kepada Tuhan. Lewat Rencana Bacaan ini, kita akan mempelajari beberapa tokoh dalam Firman Tuhan yang akan menunjukkan kepada kita bagaimana hidup dengan iman.

More

Rencana Bacaan Alkitab ini dibuat dan disediakan oleh YouVersion.