Berpaling dari KecanduanSampel
Salah satu alasan orang tetap terjebak dalam kecanduan adalah karena mereka mendasarkan pola pikir mereka pada kebohongan. Kebohongan besar yang berperan pada kecanduan adalah bahwa Anda bisa memperbaiki tubuh dengan cara jasmani. Tetapi Paulus memberitahu kita dalam 2 Korintus 10, kita tidak berperang secara jasmani. Tubuh tidak dapat diperbaiki secara jasmani. Ya, Anda mungkin mencoba untuk mengelolanya, dan mungkin hal itu bisa berjalan untuk beberapa waktu. Tetapi Anda tidak akan pernah bisa memperbaiki masalah dosa dengan tubuh Anda yang penuh dosa sebagai obatnya. Yang harus Anda lakukan pertama-tama dan terutama adalah mencari kebenaran Firman Tuhan. Kebenaran-Nya yang membebaskan Anda. Kebenaran-Nya yang mendobrak dan membawa kehidupan. Kebenaran-Nya menguraikan dusta yang telah mengikat Anda dalam cengkeraman penderitaan dan membuat Anda terjebak dalam dosa dan segala akibatnya.
Berusaha membebaskan diri sendiri dari benteng dosa melalui usaha-usaha Anda sendiri bisa dibandingkan dengan nenek Anda yang berusaha membersihkan pakaian dengan papan cucian. Diperlukan berhari-hari untuk melakukannya, dan tetap saja, pakaian itu masih kurang bersih meskipun sudah berupaya keras. Pakaian itu akan menjadi tipis sementara nenek Anda akan kelelahan, sakit, dan putus asa. Tuhan telah menyediakan solusi untuk dosa kita melalui penyucian keselamatan yang disediakan melalui Putera-Nya. Pengorbanan Yesus memberi kita akses kepada kuasa Roh yang ada di dalam kita. Roh memungkinkan kita memahami dan menerima kebenaran (Yohanes 16:7-11). Roh membantu kita melakukan apa yang Yesus perintahkan dalam Yohanes 8, yaitu "tetap dalam firman-Ku." Istilah "tetap" berarti berdiam—tinggal. Anda harus tinggal dalam kebenaran, bukan hanya sekedar mengunjunginya.
Seberapa sukses upaya-upaya jasmani yang telah Anda lakukan untuk mengatasi kecanduan Anda? Pendekatan apakah yang lebih baik?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Ketika hidup Anda tidak selaras dengan Firman Tuhan, hampir bisa dipastikan Anda akan menanggung akibat yang menyakitkan. Banyak orang harus bergumul dalam masalah kesehatan mereka, kehilangan pekerjaan, dan hubungan, dan merasa jauh dari Tuhan karena kecanduan. Entah itu kecanduan serius seperti narkoba atau pornografi atau kecanduan yang lebih ringan, seperti makanan atau hiburan, kecanduan tetap saja mengganggu hidup kita. Di sini penulis terkenal Tony Evans akan menunjukkan kepada Anda jalan menuju kebebasan.
More