Jelajah Alkitab untuk Kaum Muda (Mazmur - Bagian 1)Sampel

Bible Explorer for the Young (Psalm - Part 1)

HARI KE 19 DARI 19

Permainan Tunggu bersama Tuhan

Mazmur 40:1a

Aku sangat menanti-nantikan Tuhan.

Sebelum bertemu dengan dokter di klinik, Anda harus menunggu di ruang tunggu sampai nomor atau nama Anda dipanggil untuk menemui dokter. Jika Anda tidak sabar lalu Anda mengambil keputusan untuk meninggalkan ruang pertemuan dan klinik, Anda tidak akan mendapatkan pengobatan yang tepat dan obat yang tepat sehingga penyakit Anda akan semakin parah. Anda kehilangan kesempatan untuk pulih dan sehat kembali yang akan membuat Anda menyesal.

Menunggu dengan sabar berarti tetap tenang sampai suatu peristiiwa tertentu terjadi. Permainan menunggu mungkin terasa membosankan, tetapi waktu Tuhan selalu yang terbaik. 

Sementara Anda menantikan Tuhan dengan setia, harapan Anda akan bertumbuh. Ketika Anda memiliki harapan, hati Anda akan mudah untuk membuat pujian dan penyembahan yang indah bagi Tuhan. Lebih berarti menunggu Tuhan dengan sabar dan diberkati dengan jawaban-Nya daripada menggunakan kekuatan sendiri untuk menemukan jawaban yang akan membawa penyesalan..

Doa

Tuhan, Aku menantikan jawaban-Mu dengan sabar agar aku bisa mengalami kebaikan akan berkat-Mu dalam hidupku. Terima kasih atas harapan yang aku miliki di dalam-Mu. Amin 

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 18

Tentang Rencana ini

Bible Explorer for the Young (Psalm - Part 1)

Rencana ini akan memandu pembaca muda melalui Alkitab setiap hari. Pemahaman baru akan terungkap melalui renungan yang ringkas dan ramah anak. Anak-anak akan memahami bahwa setiap bagian dari Alkitab bermakna dan relevan dengan kehidupan mereka. Pada akhirnya, renungan ini akan membimbing mereka untuk hidup sehari-hari di jalan Tuhan.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Shingapore) yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://www.bcs.org.sg/kidsdevotion