Info Rencana

Alkitab Untuk Semua: Misi Tuhan Bagi KitaSampel

The Bible for All: God's Mission for Us

HARI KE 3 DARI 7

Seluruh dunia membutuhkan Yesus.

Yesus mengatakan hal ini dengan sangat jelas berulang kali, tetapi dalam Matius 28:18-20 Ia memberi kita Amanat Agung: ”Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di surga dan di bumi. Karena itu, pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai akhir zaman.” (TB2).

Apa tugas kita? “Pergilah.” Ini bukanlah saran! Ini bukan pilihan. Jika Anda adalah anak Allah, Allah mengharapkan kita pergi.

Apa tugas kita? Pergilah dan jadikanlah semua bangsa murid-Ku. Seorang murid adalah orang yang melakukan lima hal yang harus kita kerjakan di Bumi: mengenal dan mengasihi Tuhan, bertumbuh menuju kedewasaan rohani, melayani Tuhan dengan karunia Anda melalui pelayanan, memberitakan Injil, dan menyembah Tuhan dengan segenap hati Anda.

Apakah otoritas kita? Bukan kuasa pemerintah atau kuasa duniawi, melainkan Yesus.

Apakah tanggung jawab kita? Kita diharapkan untuk pergi dan memuridkan beberapa bangsa? Tidak. Seluruh bangsa. Apakah termasuk Syria? Ya. Apakah termasuk Korea Utara? Ya. Apakah termasuk Iran? Ya. Tidak ada bangsa yang terkecuali.

Apakah artinya hal itu bagi Anda? Jika seluruh duni membutuhkan Yesus, maka Anda harus memberitakan Kabar Baik. Merahasiakannya adalah sebuah kejahatan. Jika Anda tahu obat untuk Alzheimer atau AIDS atau kanker dan Anda tidak membagikannya, maka itu adalah kejahatan. Teapi kita memiliki sesuatu yang lebih baik daripada obat suatu penyakit.

Kita mengetahui pengobatan untuk hati manusia dan kebutuhan terdalam umat manusia. Mereka membutuhkan Juruselamat. Mereka membutuhkan pengampunan. Mereka butuh masa lalu mereka diampuni, suatu tujuan hidup, dan rumah di Surga. Kita tidak dapat menahannya. Kita harus membagikannya.

Yohanes 3:17 mengatakan, “Sebab Allah mengutus Anak-Nya ke dalam dunia bukan untuk menghakimi dunia, melainkan supaya dunia diselamatkan melalui Dia.”

Saya ingin menjadi seperti Yesus. Saya ingin Anda menjadi seperti Yesus. Kita perlu berhenti menghakimi dunia dan bersikap begitu kritis. Mari kita menyibukkan diri dengna memberitakan Kabar Baik.

Pikirkan…

- Jika Tuhan tidak memanggil Anda untuk pindah ke negara lain dan memberitakan Injil, hal lain apa yang bisa Anda lakukan untuk mendukung misi-Nya ke seluruh dunia?

- Menurut Anda, bagaimanakah perasaan tetangga dan rekan kerja Anda jika mereka mengetahui Anda memiliki rahasia hidup kekal dan tidak mau membagikannya kepada mereka?

- Bagian Amanat Agung yang manakah yang memberi semangat yang Anda butuhkan ketika Anda ketakuatan atau gugup untuk memberitakan Injil?

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

The Bible for All: God's Mission for Us

Nikmati renungan 7 hari yang menginspirasi dari Pastor Rick Warren tentang apa kata Alkitab mengenai tempat Anda dalam kisah Amanat Agung.

Kami mengucapkan terima kasih kepada YWAM Kona yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.finishingthetask.com/

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami