Penjelajah Alkitab (Ayub)Sampel

Penjelajah Alkitab (Ayub)

HARI KE 6 DARI 19

Jangan menyerah

Ayub 13:15 

Lihatlah, Ia hendak membunuh aku, tak ada harapan bagiku, namun aku hendak membela perilakuku di hadapan-Nya.

Ketika Ayub tidak mengerti mengapa dia sangat menderita dan merasa seolah-olah hidupnya telah berakhir, dia masih bisa berseru “aku akan tetap percaya kepada Dia”. Ayub tidak mengerti tetapi dia percaya pada Tuhan. Tidak ada yang bisa menggoyahkan iman seseorang yang sangat mengerti akan kebaikan Tuhan.

Sama seperti Ayub, kita harus memiliki iman seperti itu, bahkan ketika tidak ada harapan. Di dunia ini, iman kita tidak boleh goyah sekalipun jika keadaanmu tampaknya seperti tidak ada harapan. Ayub menyadari bahwa rasa sakitnya tidak selamanya. Dengan Tuhan, selalu ada jalan keluar dari penderitaan.

Itulah caranya kamu menaruh kepercayaanmu pada Tuhan. Kamu percaya bahwa walaupun kelihatannya mustahil, tetapi akan selalu ada harapan. Tuhan akan menepati janji-Nya. Tuhan itu benar. Kata-kata-Nya iya dan amin. Selalu ada harapan dan sukacita di dalam Dia.

“Hujan mungkin turun dan kilat memenuhi langit

Angin bertiup di sekitarku 

dan guntur terdengar sangat kencang

Awan pun menghilang

Jangan pernah menyerah karena Dia selalu ada

Ingat Tuhan selalu ada di sisimu” 

(terjemahan lagu Never Give Up - Hillsong Kids)

Doa  

Ya Tuhan, bantulah aku menyadari bahwa walaupun dalam ujian atau masalah tersulit sekalipun, Engkau tetap bersamaku. Aku tidak akan menyerah. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 5Hari 7

Tentang Rencana ini

Penjelajah Alkitab (Ayub)

Renungan harian ini akan membimbing anak-anak melalui setiap buku dalam Alkitab. Pengertian yang baru akan tersingkap melalui renungan yang sederhana dan mudah dipahami. Anak-anak akan mengerti bahwa setiap bagian Alkitab bermakna dan relevan dengan kehidupan mereka. Pada akhirnya, renungan ini akan menuntun mereka untuk hidup setiap hari di dalam jalan Tuhan.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg/kidsdevotion