Gejolak SukacitaSampel

Yosafat membuat 2 pilihan yang sangat bijaksana di perikop bacaan ini. Kita perlu mempelajari pilihan-pilihan dari kehidupan penguasa muda ini, supaya kitapun dapat memenangkan setiap peperangan terhadap musuh kita.
Pertama-tama, Yosafat mencari pertolongan dari Tuhan! Dia tidak pergi ke sahabat terbaiknya ... mencari di google apa yang Oprah katakan ... dia tidak menaruh di Facebook apa yang sedang dia alami ... atau membeli surat kabar New York Times. Yosafat pergi kepada Tuhan ketika dia menghadapi musuh dan demikian pula seharusnya Anda!
Bagaimana kita melakukan hal ini? Kita pergi kepada Firman Allah dengan peperangan-peperangan kita. Jika peperangan Anda adalah depresi, maka lihatlah apa yang Alkitab telah katakan tentang depresi dan tentang sukacita. Jika Anda menghadapi peperangan fisik melawan penyakit, carilah di konkordansi dan baca semua ayat-ayat tentang kesembuhan dan doa yang dapat Anda temukan. Jika Anda menghadapi hutang yang besar, lihat apa yang Alkitab katakan tentang penyediaan, tentang memberi dan perpuluhan.
Pilihan yang sangat bijak kedua yang dibuat Raja Yosafat adalah dia tetap tinggal di rumah Tuhan. Jangan biarkan peperangan membuat Anda keluar dari gereja atau dari persekutuan dengan umat Allah! Begitu banyak orang Kristen berhenti pergi ke gereja ketika mereka depresi, stres atau sakit. Anda perlu untuk berada di rumah Tuhan jika Anda mau memerangi peperangan Anda dengan cara Allah!
Jika kerinduan hati Anda adalah menjadi orang Kristen yang dipenuhi dengan kuasa dari sukacita surga, maka kehidupan Anda perlu mengikuti contoh dari Yosafat dan Anda akan mencari Firman Allah untuk jawaban-jawaban Anda. Anda juga akan, seperti Yosafat, menikmati hadirat Allah yang ditemukan di rumah Allah!
Pertama-tama, Yosafat mencari pertolongan dari Tuhan! Dia tidak pergi ke sahabat terbaiknya ... mencari di google apa yang Oprah katakan ... dia tidak menaruh di Facebook apa yang sedang dia alami ... atau membeli surat kabar New York Times. Yosafat pergi kepada Tuhan ketika dia menghadapi musuh dan demikian pula seharusnya Anda!
Bagaimana kita melakukan hal ini? Kita pergi kepada Firman Allah dengan peperangan-peperangan kita. Jika peperangan Anda adalah depresi, maka lihatlah apa yang Alkitab telah katakan tentang depresi dan tentang sukacita. Jika Anda menghadapi peperangan fisik melawan penyakit, carilah di konkordansi dan baca semua ayat-ayat tentang kesembuhan dan doa yang dapat Anda temukan. Jika Anda menghadapi hutang yang besar, lihat apa yang Alkitab katakan tentang penyediaan, tentang memberi dan perpuluhan.
Pilihan yang sangat bijak kedua yang dibuat Raja Yosafat adalah dia tetap tinggal di rumah Tuhan. Jangan biarkan peperangan membuat Anda keluar dari gereja atau dari persekutuan dengan umat Allah! Begitu banyak orang Kristen berhenti pergi ke gereja ketika mereka depresi, stres atau sakit. Anda perlu untuk berada di rumah Tuhan jika Anda mau memerangi peperangan Anda dengan cara Allah!
Jika kerinduan hati Anda adalah menjadi orang Kristen yang dipenuhi dengan kuasa dari sukacita surga, maka kehidupan Anda perlu mengikuti contoh dari Yosafat dan Anda akan mencari Firman Allah untuk jawaban-jawaban Anda. Anda juga akan, seperti Yosafat, menikmati hadirat Allah yang ditemukan di rumah Allah!
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini

Alkitab memberitahu kita bahwa "di hadapan-Nya ada sukacita berlimpah-limpah" dan bahwa "sukacita yang dari Allah adalah sumber kekuatan kita". Sukacita bukan hanya sekedar emosi; itu adalah buah Roh dan salah satu senjata terbaik dalam gudang persenjataan Anda untuk berperang melawan keputusasaan, depresi, dan kekalahan. Luangkan 31 hari untuk mempelajari apa yang Alkitab katakan tentang sukacita, dan memperkuat diri Anda untuk menjadi orang Kristen yang penuh sukacita.
More
Kami ingin berterima kasih kepada Carol McLeod atas tersedianya rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: www.justjoyministries.com
Rencana Terkait

Emosi-emosi Kudus - Respon Alkitabiah Atas Segala Tantangan

Program Bacaan yang Lebih Baik

Detoks Jiwa

Percaya Tuhan itu Baik Walau Apapun

Renungan Harian bersama Greg Laurie

Renungan Pergumulan Pikiran

Menggunakan Waktu Anda untuk Tuhan

Mengasihi Diri Sendiri

Hari Pertama: Fokus yang Setia | Sebelum Kompetisi
